Ini Kondisi Terbaru Bocah SD asal Malang Jadi Korban Penganiayaan Kakak Kelas

Kamis, 24 Nov 2022 17:12 WIB
Reporter :
Achmad Titan
Kapolres Malang, AKBP Putu Kholis Aryana. (Humas Polres Malang for Jatimnow.com)

jatimnow.com - MW pelajar kelas 2 SD asal kepanjen, Kabupaten Malang, yang dianiaya kakak kelasnya hingga koma kondisinya semakin membaik.

Hal itu disampaikan Kapolres Malang, AKBP Putu Kholis Aryana usai menjenguk korban di salah satu rumah sakit di Gondanglegi, Kamis (24/11/2022).

"Kondisinya sudah jauh membaik, tapi perlu perawatan intensif. Sebab ada sejumlah langkah pengobatan yang harus dijalani," urainya.

Baca juga: Anggota DPR RI Ahmad Sahroni Kunjungi Ivan di Polrestabes Surabaya

ia menyebut jika korban sudah mulai berinteraksi. Ia berharap korban bisa segera pulih dan bisa menjalani aktivitas seperti sebelumnya.

Selain itu, pihaknya juga memberikan motivasi kepada korban agar bisa segera pulih dan kembali sehat.

Baca juga: Polda Jatim Atensi Kasus Perundungan di SMA Gloria 2 Surabaya

"Semoga lekas sembuh dan bisa melakukan aktivitas seperti sebelumnya," tutupnya.

\

Sebelumnya, Polres Malang melakukan pendalaman kasus penganiayaan pelajar hingga koma yang videonya viral di media sosial.

Baca juga: Viral Kasus Perundungan Siswa SMP di Tuban, Begini Endingnya

Setelah tujuh saksi diperiksa, kali ini ada tambahan lima saksi lagi yang dimintai keterangan penyidik terkait perundungan terhadap bocah SD.

Namun Putu Kholis menegaskan masih terus melakukan pendalaman terhadap kasus ini.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Malang

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler