Pemkot Batu Pastikan Gaji Pegawainya Cair Hari Ini, Alhamdulillah...

Jumat, 06 Jan 2023 14:43 WIB
Reporter :
Achmad Titan
Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah Kota Batu, M. Chori. (Foto: Galih Rakasiwi/jatimnow.com)

jatimnow.com - Pemerintah Kota Batu memastikan gaji pegawainya cair hari ini, Jumat (6/1/2023). Hal itu disampaikan Kepala Bagian Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kota Batu, M. Chori.

"Hari ini proses, total ada 27 OPD sudah mengajukan. Intinya hari ini gaji masuk semua kepada para penerima," ungkapnya.

Sebelumnya, gaji pegawai Pemkot Batu bulan Januari 2023 terlambat cair. Normalnya para pegawai menerima gaji pada 1 Januari 2023 lalu, tapi hingga saat ini belum cair.

Baca juga: Pemkot Batu Apresiasi Langkah Cepat Kemenkumham Jatim Berikan Pelayanan KI

Selain itu, tambah Chori, penyebab terjadinya keterlambatan gaji ini karena adanya perubahan sistem pada TA 2023.

Pada tahun 2023 ini Pemkot Batu tengah dalam masa transisi dari Sistem Informasi Manajemen Daerah (SIMDA) dari Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) beralih menggunakan Sistem Informasi Pemerintahan Daerah (SIPD) dari Kementerian Dalam Negeri.

Baca juga: Peringatan HUT Ke-23 Kota Batu Berlangsung Meriah dengan Beragam Pertunjukan Atraksi

"Pemkot Batu pada 2023 masih dalam masa transisi dari SIMDA ke SIPD penatausahaan, sehingga dibutuhkan waktu untuk penyesuaian proses pengajuan SPP SPM pada aplikasi SIPD. Termasuk salah satunya perlu ada pembaharuan NPWP sekretariat," tutupnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Kota Batu

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler