Pekerja Lipat di KPU Tulungagung Terlalu Cepat, Surat Suara Banyak yang Rusak

Selasa, 29 Okt 2024 20:30 WIB
Reporter :
Bramanta Pamungkas
Proses sortir dan lipat surat suara di KPU Tulungagung. (Foto: Bramanta Pamungkas/jatimnow.com)

jatimnow.com - KPU Tulungagung menemukan banyak surat suara rusak dalam proses sortir dan lipat untuk surat suara Pilbup 2024, selama dua hari terakhir.

Total, ada 92 lembar surat suara rusak yang justru diakibatkan karena pekerja yang terlalu cepat saat melakukan sortir dan lipat ini.

Ketua KPU Tulungagung, Moh Lutfi Burhani mengatakan, pihaknya menerima kiriman logistik 890.443 lembar surat suara. Jumlah tersebut terdiri dari surat suara sesuai DPT, surat suara cadangan dan surat suara untuk Pemungutan Suara Ulang (PSU). Setelah surat suara diterima, mereka kemudian melakukan proses lipat dan sortir mulai hari Minggu (27/10/2024).

Baca juga: Bawaslu Tulungagung Kaji Dugaan Pelanggaran Netralitas Kades

“Proses ini secara keseluruhan selesai kemarin malam, sebanyak 87 pekerja dari pihak ketiga dilibatkan dalam proses sortir dan lipat surat suara," ujarnya, Selasa (29/10/2024).

Baca juga: KPU Tulungagung Lantik 11.410 KPPS untuk Pilkada 2024, Diterjunkan ke 1.630 TPS

Selama proses tersebut mereka menemukan 92 lembar surat suara yang rusak. Kerusakan terjadi rata-rata karena pekerja terlalu cepat dalam melakukan proses sortir dan lipat. Akibatnya terjadi robek di surat suara tersebut. Pihak KPU telah melaporkan kerusakan surat suara ini untuk mendapat penggantinya.

\

"Rata-rata kerusakannya sobek karena proses sortir dan lipat yang sangat cepat," tuturnya.

Baca juga: Bawaslu Tulungagung Ajak Pemilih Pemula Kenali Berita Hoaks

Setelah ini mereka menunggu kedatangan surat suara untuk Pilgub Jatim. Rencananya surat suara tersebut akan tiba hari ini. Setelah surat suara tiba mereka akan langsung melakukan sortir dan lipat. Dengan jumlah pekerja yang sama diperkirakan proses tersebut akan rampung dalam waktu dua hari.

"Hari ini surat suara Pilgub dijadwalkan tiba setelah itu langsung kita lakukan sortir dan lipat," pungkasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Tulungagung

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler