Sebulan, 140 Hektar Lahan Perhutani di Mojokerto Terbakar

Selasa, 09 Okt 2018 12:55 WIB
Reporter :
Erwin Yohanes, Khilmi Sabikhisma Jane
Petugas gabungan melakukan pemadaman api di lahan Perhutani

jatimnow.com - Cuaca panas disertai angin kencang kerap menjadi pemicu terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla). Sejak September 2018 hingga awal Oktober 2018, ratusan hektare lahan Perusahaan Hutan Negara Indonesia (Perhutani) di Mojokerto terbakar.

Hal itu diungkapkan Heru Ristio, Wakil Administrasi, Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Pasuruan, Heru Ristio. Menurutnya, data sejak September hingga awal Oktober 2018, tercatat lebih dari seratus hektare lahan Perhutani yang ludes terbakar.

“Data yang masuk sampai dengan saat ini total luas 140 hektare. Yang terbakar berupa savana (padang ilalang) dan semak belukar,” ungkapnya, Selasa, (09/10/2018).

Baca juga: Rumah di Ponorogo Terbakar Gegara Anak Mainan Korek, 1 Orang Terluka

Kejadian karhutla tersebut, lanjut Heru, terjadi di sejumlah lereng gunung yang ada di kawasan administratif Kabupaten Mojokerto sejak September hingga awal Oktober 2018.

“Kemarin, Senin (08/10/2018) kebakaran hutan di Gunung Penanggungan, Kecamatan Trawas, hampir bersamaan dengan Putuk Siwur, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto,” ujarnya.

Baca juga: Ruko di Pasar Ngraho Bojonegoro Terbakar, Kerugian Capai Rp370 Juta

Sementara itu, data yang terhimpun menyebutkan, kebakaran hutan di kawasan Gunung Pundak juga terjadi sejak Minggu, (07/10/2018). Amukan api yang awalnya membakar padang ilalang di kawasan Tahura R Soerjo merembet ke hutan wilayah Perhutani.

\

Sedikitnya, 12 hektare lahan terbakar habis. Api di Gunung Pundak ini baru bisa dipadamkan pada Senin, (08/10/2018) malam. Pemadaman tersebut dilakukan petugas gabungan dari Perhutani, Tahura, Polri, TNI, BPBD Kabupaten Mojokerto serta puluhan relawan.

Hampir bersamaan, kebakaran hutan juga terjadi di Gunung Penanggungan yang berada di kawasan Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto.

Baca juga: Toko Bangunan di Ponorogo Terbakar, Pemadaman Berlangsung 4,5 jam

Kebakaran di Gunung Penanggungan ini terjadi sejak Minggu, (07/10/2018) malam dan terpantau belum padam hingga Selasa, (09/10/2018) pagi.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Mojokerto

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler