jatimnow.com - Sebanyak delapan kantong plastik berisi barang bukti baru diamankan oleh tim Inafis Satreskrim Polres Tulungagung dalam olah TKP lanjutan, kasus dugaan pembunuhan pasutri di Desa Campurdarat, Kecamatan Campurdarat, Kabupaten Tulungagung, Jumat (9/11/2018).
Dalam olah TKP sebelumnya, polisi sudah mengamankan lima kantong plastik barang bukti. Total jumlah barang bukti yang sudah diamankan polisi hingga saat ini sebanyak 13 kantong plastik.
Kapolsek Campurdarat, AKP Nengah Suteja menuturkan, semua barang bukti ini nantinya akan dibawa ke Polda Jawa Timur, untuk dilakukan uji laboratorium dan dicocokan.
Salah satu barang bukti yang sudah diamankan adalah sebuah benda tumpul, yang diduga digunakan oleh pelaku untuk menghabisi nyawa korban.
"Tapi itu semua masih akan kita bawa ke Polda untuk dilakukan uji laboratorium," ujarnya, Jumat (09/11/2018).
Selain itu, polisi juga sudah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi. Total terdapat empat orang saksi yang sudah diminta keterangan. Mereka merupakan pihak keluarga dan tetangga di sekitar rumah.
Untuk kebutuhan pemeriksaan lanjut, polisi juga masih memasang segel di rumah korban.
"Untuk sementara rumah korban masih kita pasang garis polisi untuk keperluan penyidikan," imbuhnya.
Pembunuhan ini terjadi kepada keluarga Adi Wibowo (61) dan Suprihatin (50) yang merupakan pasangan suami istri. Keduanya ditemukan tewas dengan kondisi mengenaskan di rumahnya pada Kamis (08/11/2018) malam.
Ditemukan Barang Bukti Baru Pada Kasus Tewasnya Pasutri di Tulungagung
Jumat, 09 Nov 2018 19:40 WIB
Reporter :
Bramanta Pamungkas
Bramanta Pamungkas
Berita Tulungagung
Pelaku Pencabulan Santri di Tulungagung Diamankan usai Pulang Mudik
2 CJH asal Tulungagung Batal Berangkat, Dinyatakan Tidak Istitaah
12 Santri di Tulungagung jadi Korban Pencabulan Bapak Kamar Ponpes
DPRD Tulungagung Kebut Revisi Perda Pajak dan Retribusi Daerah
Perbaikan Jembatan Junjung di Tulungagung Sulit Terlaksana Tahun Ini
Berita Terbaru
3 Rumah Warga di Trenggalek Tertimpa Longsor
Wanita di Jember Jual Motor Orang Tua, Ngakunya jadi Korban Begal
Rayakan Paskah, Hotel Swiss-Belinn Juanda Sidoarjo Gelar Lomba Menghias Telur
Malam Vigili Paskah di Gereja Santo Yusup Surabaya, Berikut Makna dan Pesannya
Orang Normal BAB Berapa Kali Sehari?
Tretan JatimNow
Profil Sofie Imam, Warga Tulungagung Asisten Pelatih Fisik Timnas Dampingi PK
Sosok Afrizal Rahman, Atlet Skateboard Muda Berbakat dari Kota Madiun
Kisah Siswi di Jember Hidup Sendiri, Aktif Modelling hingga jadi Duta Maritim
Kisah Tukang Cukur di Banyuwangi Beri Layanan Gratis bagi Difabel hingga ODGJ
Terpopuler
#1
Rayakan Paskah, Hotel Swiss-Belinn Juanda Sidoarjo Gelar Lomba Menghias Telur
#2
Prakiraan Cuaca Surabaya Sabtu 19 April: Potensi Hujan Kecuali 11 Kecamatan Ini
#3
Persija Jakarta Siap Bangkit Lawan Perik Kediri
#4
Malam Vigili Paskah di Gereja Santo Yusup Surabaya, Berikut Makna dan Pesannya
#5