Tak Dendam Disiram Air Keras Ayah Tirinya, Samuel Enggan Bertemu

Selasa, 22 Jan 2019 17:35 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Samuel Kristian (kanan)

jatimnow.com – Korban penyiraman air keras yang dilakukan ayah tirinya pada Desember 2013 lalu, Samuel Kristian mengaku tidak mempunyai rasa dendam terhadap Hariyanto.

Siswa kelas 4 SDN 1 Patihan Magetan tersebut menjawab dengan mantab bahwa dirinya tidak ada dendam. Ia mengatakan sudah ikhlas dengan keadaan.

"Tidak dendam. Tidak apa-apa seperti ini. Tapi saya tidak mau ketemu dengan orang itu (Hariyanto) lagi," kata Samuel (11), kepada jatimnow.com, saat ditemui dirumahnya di Desa Patihan, Kecamatan Karangrejo, Kabupaten Magetan, Selasa (22/1/2019).

Baca juga: Bocah Disiram Air Keras Ayah Tiri ini Tak Sabar Tunggu Operasi Lagi

Baca juga:  Kisah Samuel Kristian yang Disiram Air Keras oleh Ayah Tirinya

Samuel menceritakan, usai menyiram air keras kepadanya yang saat itu dirinya berusia 6 tahun, Hariyanto langsung kembali ke kamar tidur seolah-olah tidak terjadi apapun.

"Ya habis menyiram air keras di kamar saya, dia (Hariyanto) pura-pura tidak ada masalah sama sekali," ucapnya.

Semenjak kejadian itu, Samuel mengaku tidak pernah bertemu dengan pria yang dinikahi ibunya pada tahun 2001 silam.

"Katanya dipenjara, terus sudah bebas. Tapi saya tidak pernah ketemu," katanya.

Ismiatun ibu Samuel mengatakan jika mantan suaminya langsung dibui usai melakukan kekerasan terhadap anak kandungnya tersebut. Pasca kejadian tragis yang dialami anak keduanya itu, Ismiatun melaporkan Hariyanto ke pihak kepolisian.

"Langsung dilaporkan ke polisi. Dan langsung diringkus juga waktu itu," kata Ismiatun.

Baca juga: Bocah Disiram Air Keras Ayah Tirinya itu Bercita-cita Jadi Tentara

Menurut kabar yang diterima, Hariyanto divonis oleh Pengadilan Negeri Magetan 10 tahun penjara. Namun, ternyata baru lima tahun Hariyanto sudah bebas.

\

Ismiatun mengaku tidak tahu alasan Hariyanto bisa bebas lebih awal dari penjara. Kemungkinan dapat remisi atau pembebasan bersyarat lainnya.

"Vonisnya sih 10 tahun. Itu kabar yang saya terima. Namun baru lima tahun sudah bebas," ujarnya.

Menurut Ismiatun, Hariyanto sempat datang ke rumah di Magetan namun tidak bertemu dengan Samuel.

"Sebulan lalu, tapi gak ketemu Samuel. Ketemu sama adiknya Samuel. Kan anak saya dengan dia (Hariyanto) yang adiknya Samuel," ujarnya.

Baca juga: Disiram Air Keras Ayah Tirinya, Samuel Kristian Sempat Mogok Sekolah

Namun, Samuel maupun adiknya Samuel sendiri mengaku tidak mau bertemu lagi dengan Hariyanto.

"Tidak ada dendam. Tapi kami trauma," kata Ismiatun.

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Magetan

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler