jatimnow.com - Bus Sumber Rahayu yang terjun bebas ke Sungai Sidowayah, hingga pukul 14.00 Wib belum berhasil dievakuasi. Kecelakaan yang terjadi pukul 02.00 Wib tersebut mengakibatkan 2 penumpang tewas dan 14 luka-luka.
"Iya masih belum bisa dievakuasi sampai sekarang," kata Kanit Laka Sat Lantas Polres Ngawi, Iptu Cipto Utoyo, Rabu (3/4/2019).
Baca juga:
Baca juga: Bus Pariwisata Terjun di Jurang Magetan Tewaskan 7 Orang, Begini Kronologisnya
- Bus Sumber Rahayu Terjun ke Sungai di Ngawi, 2 Orang Tewas & 14 Luka
- Ini Identitas Korban Bus Sumber Rahayu Terjun ke Sungai di Ngawi
Menurutnya, untuk mobil derek baru bisa didatangkan ke lokasi dan memerlukan waktu untuk melakukan evakuasi.
"Posisi bus memang sulit. Karena kedalamannya cukup dalam. Ini mobil derek masih mau kita evakuasi," ujarnya.
Baca juga: Bus Angkut Wisatawan asal Semarang Masuk Jurang di Magetan, 7 Orang Tewas
Bus Sumber Rahayu mengalami kecelakaan tunggal dan terjun ke sungai dari atas Jembatan Sidowayah, Kecamatan Ketinggalan, Kabupaten Ngawi, Rabu (2/4/2019) dini hari. Diduga sopir bus, Purwanto (50) mengantuk.
Baca juga: Bus Rombongan MTs An-Nur Terguling di Malang Setelah Ubah Rencana Wisata