Terserempet Truk, Seorang Pedagang Boneka Keliling Tewas

Senin, 25 Nov 2019 13:54 WIB
Reporter :
Achmad Supriyadi
Pedagang boneka keliling tewas di Jombang setelah tertabrak truk

jatimnow.com - Terserempet sebuah truk bernopol AG 8015 GI, seorang sepeda motor Satria Fu tanpa plat nomor tewas.

Kecelakaan di Jalan Raya Desa Kertorejo, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Jombang ini mengakibatkan pengendara motor yaitu Lana Arifin (25) asal Jeruk Legi, Cilacap, Jateng, tewas dengan luka di kepala.

Pria ini bekerja sebagai pedagang boneka keliling dengan memakai sepeda motor. Truk dikendarai oleh Abdul Mujib (48) warga asal Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri.

Baca juga: Truk Fuso Seruduk Rumah Warga di Bangkalan, Sopir Diduga Mengantuk

Kanit Laka Satlantas Polres Jombang, Iptu Sulaiman mengatakan korban yang membawa dagangan boneka dan bantal melaju dari arah selatan menuju ke utara.

Baca juga: Niat Dipindah ke Tempat Teduh, Mobil Xpander Malah Masuk Masjid di Jember

"Korban mencoba mendahului kendaraan lain di depannya. Tetapi diduga kurang hati-hati motor korban menyerempet truk yang melaju dari arah berlawanan dan terjatuh," katanya, Senin (25/11/2019).

\

Korban yang mengalami luka parah dibawa ke RSUD Jombang untuk menjalani perawatan medis. Namun, saat dirawat, nyawa korban tidak bisa tertolong.

Baca juga: Adu Banteng Truk Vs Pikap Muat Roti di Sampang, 1 Orang Tewas

"Dari hasil olah TKP, korban menyalip kendaraan lain terlalu ke kanan. Dua kendaraan kami amankan di Kantor Satlantas Polres Jombang," pungkasnya.

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Jombang

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler