Gedung Madrasah dan Rumah Warga di Pasuruan Rusak Akibat Banjir Rob

Sabtu, 22 Agu 2020 09:37 WIB
Reporter :
Moch Rois
Dampak banjir rob di Pasuruan

jatimnow.com - Gedung madrasah diniyah dan beberapa rumah warga di Dusun Pasir Panjang, Desa Wates, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan, rusak diterjang ombak akibat banjir rob.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pasuruan, Tectona Jati mengatakan, peristiwa terjadi sekitar pukul 14.00 Wib, Jumat (21/8/2020).

"Karena banjir rob kemarin, menyebabkan ada bangunan rusak. Yakni bangunan madrasah dan rumah-rumah, tapi sebagian ya. Jadi rusaknya rata-rata ringan dan sedang," jelas Tecto, Sabtu (22/8/2020).

Baca juga: Banjir Melanda Kabupaten Pasuruan, Sebagian Warga Mengungsi

Tecto memaparkan, jenis kerusakan bangunan yang terjadi, ada yang di bagian teras rumah dan ada juga yang di bagian tembok belakang dan samping.

"Untuk madrasah temboknya yang berhimpitan dengan pantai itu jebol," tambahnya.

Baca juga: Gelombang Tinggi Terjang Pesisir Selatan Trenggalek, Banjir Rob Rendam Pertokoan

Tecto menambahkan, banjir rob tersebut terjadi saat cuaca cerah. Namun kencangnya angin dari laut, membuat gelombang air laut membesar hingga terjadi banjir rob.

\

"Untuk saat ini data keseluruhan warga yang terdampak belum masuk secara keseluruhan. Tapi kemarin sore sampai malam kami sudah assasment," ungkapnya.

Lanjutnya, BPBD Kabupaten Pasuruan akan kembali turun ke lokasi banjir rob untuk memberikan bantuan kepada warga terdampak.

Baca juga: Gubernur Khofifah Resmikan Pintu Pengendali Air Rob di Probolinggo

"Kita hari ini turun lagi, untuk menyerahkan bantuan melalui desa," tandasnya.

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Pasuruan

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler