Ponpes Al-Izzah Kota Batu Terkonfirmasi Covid-19 Jadi 31 Orang

Jumat, 18 Sep 2020 19:59 WIB
Reporter :
Achmad Titan
Pondok Pesantren Al Izzah International Islamic Boarding di Desa Sumberejo, Kota Batu

jatimnow.com - Terkonfirmasi Covid-19 dari Pondok Pesantren (Ponpes) Al Izzah International Islamic Boarding yang berada di Desa Sumberejo, Kota Batu mencapai 31 kasus.

Jubir Satgas Penanggulangan dan Pencegahan Covid-19 Kota Batu, M. Chori menyampaikan hingga 13 September 2020 terdapat 748 santri, pegawai dan pengelola ponpes dilakukan pengambilan sample swab.

"Dari jumlah itu didapat hasil 31 positif Covid-19. Semua pasien positif keadaanya baik-baik saja, tanpa gejala dan dilakukan isolasi mandiri di fasilitas ponpes dengan pengawasan ketat Dinkes Kota Batu dan Dinkes Jatim serta RS rujukan," tulis Chori dalam siaran pers yang diterima redaksi, Jumat (18/9/2020).

Baca juga: Sejumlah Nakes di Kota Pasuruan Terpapar, 8 Puskesmas Pembantu Ditutup

Untuk mencegah penyebaran, seluruh santri dan pengelola yang kontak erat dengan terkonfirmasi positif juga sudah melakukan karantina mandiri di lokasi yang terpisah.

Hasil pelacakan, kasus pertama kali terkonfirmasi pada 23 Agustus 2020 dengan inisal H yang berusia 14 tahun.

Baca juga: 10 Warganya Positif Covid-19, Pemdes di Madiun Karantina Satu Kampung

"Kasus pertama pasien melaksanakan tes cepat di RS Hospital Surabaya, tapi pasien sudah dinyatakan sembuh pada 28 Agustus 2020. Setelah itu ponpes melaporkan ke Satgas Kota Batu pada 30 Agustus 2020," ujar dia.

\

Tindak lanjutnya, Dinkes Kota Batu langsung melakukan pelacakan kasus dengan melakukan tes swab massal pada santri dan pengelola 31 Agustus - 13 September 2020.

Baca juga: Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Umumkan Dirinya dan Istri Terkonfirmasi Covid-19

Kota Batu sendiri total ada 385 kasus Covid-19. Secara rinci pasien aktif ada 83, sembuh 274 pasien, dan meninggal 28 orang. 

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Kota Batu

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler