Momen Ketika Khofifah Lantik Gus Ipul Jadi Wali Kota Pasuruan

Jumat, 26 Feb 2021 16:22 WIB
Reporter :
jatimnow.com
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat melantik Saifullah Yusuf (Gus Ipul) sebagai wali kota Pasuruan

jatimnow.com - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melantik Saifullah Yusuf (Gus Ipul) sebagai wali kota Pasuruan dan wakilnya Adi Wibowo, dalam sesi kedua pelantikan 17 pasangan kepala daerah, pukul 13.00 Wib, Jumat (26/2/2021).

Pelantikan berlangsung di Gedung Negara Grahadi, Jalan Gubernur Suryo, Surabaya dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.

Pelantikan juga dihadiri Wakil Gubernur Jatim Emil Elestiato Dardak, Balitbang Kemendagri, Sekda Provinsi Jatim, Forkopimda Jatim serta jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemprov Jatim.

Baca juga: Hari Santri Nasional di Jember, Dibarengi Pelantikan MWC dan NU Bangsalsari

Gus Ipul mengaku siap menjadikan Kota Pasuruan sebagai wajah indahnya Jawa Timur.

"Ya kita mengarah ke maju ekonominya, indah kotanya dan harmoni warganya," ungkap Gus Ipul usai dilantik.

Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dan Adi Wibowo usai dilantik jadi wali kota dan wakil wali kota Pasuruan di Gedung Negara Grahadi, Surabaya

Gus Ipul menyebut, fokusnya dalam memimpin Kota Pasuruan yaitu tidak akan jauh dari imbauan Presiden Jokowi tentang pengentasan Pandemi Covid-19, sehingga perekonomian bisa kembali bergerak.

Baca juga: Kembali Dilantik jadi Anggota DPR RI, Syafiuddin Punya Target Khusus untuk Madura

Meski demikian, Gus Ipul mengaku cukup memprioritaskan apa yang disampaikan Gubernur Khofifah tentang kampanye bangga produk dan wisata lokal Indonesia.

\

"Tapi ada suatu hal khusus tadi sesuai arahan Bu Gubernur, bagaimana di setiap daerah, bagaimana cinta produk Indonesia dan bagaimana cinta wisata Indonesia. Dua hal ini penting untuk menggerakkan ekonomi kita," tandasnya.

Dalam sesi kedua kali ini, Gubernur Khofifah melantik 6 pasangan kepala daerah yang terpilih dalam Pilkada Serentak 2020, yaitu dari Kabupaten dan Kota Blitar, Kota Pasuruan, Kabupaten Malang, Kabupaten Mojokerto dan Jember.

Baca juga: Machfud - Lita, Pasutri yang Dilantik DPR RI dari Partai Nasdem

Untuk diketahui, Gus Ipul yang merupakan mantan wakil gubernur Jatim dua periode itu pernah maju sebagai calon gubernur bersama Puti Guntur dalam Pilgub Jatim 2018 melawan pasangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak. Dalam pilgub itu, Gus Ipul dan Puti kalah dari Khofifah-Emil.

 

Reporter: Ni'am Kurniawan

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Pasuruan

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler