Pixel Codejatimnow.com

Jatim Memilih

Raja Dangdut Rhoma Irama Buka Kampanye Akbar Perdana Khofifah-Emil

Editor : Arif Ardianto  Reporter : Farizal Tito
Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono ditengah Cagub Khofifah dan Cawagub Emil.
Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono ditengah Cagub Khofifah dan Cawagub Emil.

jatimnow.com - Juara D'Academy Asia, Danang Pradana Dieva langsung menggebrak dengan 5 lagu dalam kampanye akbar perdana di Jombang, Minggu (1/4).

Danang mengajak Puluhan ribu massa pendukung Khofifah-Emil berjoget dengan sejumlah lagu yang dibawakannya.

"Ku tak bisa.., jauh.., jauh dari khofifah," ucap Danang melantunkan lagu Slank berjudul ku tak bisa, diikuti puluhan ribu orang.

Di kesempatan itu dirinya meminta masyarakat untuk tetap mendukung Khofifah sebagai Gubernur Jatim Periode 2019-2014.

"Kalian harus menyerukan kepada orang didaerah kalian untuk memilih Khofifah-Emil. Saya juga di Banyuwangi akan memenangkan Khofifah-Emil juga," kata pria asal Banyuwangi ini sambil mengikuti alunan musik.

Magnet Danang memang cukup besar, bahkan setelah turun panggung, ratusan penggemar pedanggut ini menunggu di pagar meminta tanda tangan dan berswafoto.

Emil bersama Komandan Satuan Tugas Bersama (Kogasma) untuk Pilkada 2018 dan Pilpres 2019 Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), berjalan kaki menuju rumah transit utama di kediaman Nyai Hj Mutamaroh, putri pendiri Nahdlatul Ulama (NU) KH Abdul Wahab Chasbullah.

Sekretaris Tim pemenangan Khofifah-Emil, Renville Antonio memastikan, dalam kampanye akbar ini para Ketua Umum (Ketum) partai pengusung hadir.

Ketum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) didampingi oleh Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) Ketum Golkar, Airlangga Hartarto, Ketum PPP Romahurmuziy juga nampak hadir.

Baca juga:
Absen di Hari Jadi Provinsi Jatim, Gus Ipul: Persiapan Lengser

"NasDem yang hadir Sekjen pak Jonny G Plate, PAN  Sekjen juga, Edy Suparno, ketum Hanura berhalangan hadir," katanya.

Dalam kampanye akbar ini, para Ketum dan Sekjen partai pengusung yang hadir ini akan menyampaikan orasi politiknya. Khofifah dan Emil dijadwalkan memberikan orasi politiknya di akhir acara.

Sementara itu, Ribuan pendukung pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa - Emil Elestianto Dardak telah memadati alun alun Jombang tempat digelarnya kampanyenye akbar ini.

Sambil mengibarkan atribut masing-masing partai, ribuan pendukung ini dihibur oleh artis jebolan Dangdut Academi Asia, Danang Paradana Dieva bersama musisi jalanan dan qosidah el-Kiswah.

Sementara Rhoma Irama bersama Soneta Grup juga dijadwalkan menghibur ribuan masa ini.

Baca juga:
Gus Ipul Absen di Hari Jadi Jatim, Soekarwo Jamin Tidak Ada Konflik

"Bang Rhoma itu legend, dan kami juga ingin menunjukkan bahwa paslon kita ini akan menjadi legend. Jadi filosofisnya ke sana," tandasnya.

Apalagi Rhoma, tambah Gus Hans, merupakan vote getter luas biasa, bukan sebatas pengumpul massa.

"Keterlibatan Bang Rhoma juga karena ada kesamaan visi-misi dengan paslon kita, tidak semata-mata mendukung," katanya.

Reporter: Fahrizal Tito
Editor: Arif Ardianto