jatimnow.com – Sesosok mayat yang telah membusuk ditemukan di Desa Kutukulon, Kecamatan Jetis, Kabupaten Ponorogo, Selasa (26/2/2019). Bahkan di bagian kepala mayat, bagian muka sudah dikerubungi belatung.
"Iya tadi ada penemuan mayat di Desa Kutukulon. Tepatnya di belakang SPBU Jetis," kata Kanit Reskrim Polsek Jetis, Aiptu Ibnu Warsito.
Ia menjelaskan, mayat tersebut ditemukan oleh Muhamad Kasil (45) warga Kecamatan Sambit, Kabupaten Ponorogo. Saat itu, saksi akan mengerjakan sawah milik Markani di lokasi.
"Ditengah-tengah saat mengerjakan sawah, saksi mencium bau busuk di sekitar dirinya bekerja. Kemudian saksi mencoba mencari sumber bau," tambahnya.
Rupanya, tidak jauh dari tempat ia mengerjakan sawah terdapat mayat yang sudah busuk dan berbelatung serta mukanya sudah berbentuk tengkorak.
"Penemuan itu dilaporkan ke Balai Desa Kutu Kulon. Dan baru diteruskan ke kami (Polsek Jetis). Saya dan pihak puskesmas Jetis meluncur ke lokasi mengecek kebenarannya," terangnya.
Ia menyebutkan, dari hasil identifikasi luar, mayat memakai baju berwarna hijau dan memakai celana kolor. Ia mengatakan dari hasil tersebut pun mencocokkan dengan laporan kehilangan yang dibuat oleh Ning Karyati warga Desa/Kecamatan Jetis, Kabupaten Ponorogo.
Baca juga:
Tampang Pelaku Pembunuhan Wanita di Krian Sidoarjo
"Kebetulan sepekan lalu ada laporan orang hilang. Dan kami cocokkan ternyata ciri-cirinya sama. Kami pun memanggil pelapor," terangnya.
Menurutnya, pelapor atau Ning Karyati datang. Ia mengatakan Ning Karyati pun mengakui bahwa mayat yang membusuk merupakan bapaknya yang bernama Ladiyun (86).
"Sudah diakui dan keluarga menerimanya. Apalagi ciri-cirinya sesuai. Pakaian dan celana yang dipakai oleh korban sama dengan sepekan lalu saat hialng dari rumahnya," bebernya.
Aiptu Ibnu menjelaskan, dari hasil visum dan identifikasi menunjukkan tidak ada ciri-ciri kekerasan. Mayat diduga sudah meninggal 4-5 hari yang lalu.
Baca juga:
Mayat Wanita Bersimbah Darah Ditemukan di Pekarangan Rumah Warga Sidoarjo
"Kemungkinan pikun. Waktu mau pulang, dikira lokasi tempat meninggal itu rumahnya. Sehingga korban tidur begitu saja di areal persawahan tersebut. Dan baru ketahuan saat ini," pungkasnya.
URL : https://jatimnow.com/baca-12806-lima-hari-hilang-pria-di-ponorogo-ini-ditemukan-tewas-membusuk