Pixel Codejatimnow.com

Gubernur Khofifah Ajak Pemuda Muhammadiyah Bangun Ekonomi Syariah

Editor : Arif Ardianto  Reporter : Farizal Tito
Gubernur Jawa Timur Khofifah bersama Pemuda Muhammadiyah
Gubernur Jawa Timur Khofifah bersama Pemuda Muhammadiyah

jatimnow.com - Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Jawa Timur (PWPM Jatim) mendukung penuh gagasan Indonesia Islamic Science Park (IISC) yang digulirkan oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

Gubernur Khofifah menjelaskan secara detail tentang IISC yakni sebuah gagasan tentang museum kontemporer yang diharapkan menjadi ikon peradaban Indonesia dimata dunia.

Dalam pertemuan tersebut, Gubernur Jawa Timur mengharapkan gagasan yang dipaparkan itu gayung sambut dan mendapat dukungan dari semua lapisan masyarakat.

"Semoga bisa terwujud sinergi Jawa Timur, dari sisi religiusitas yang lebih moderasi. Kami berharap Pemuda Muhammadiyah bisa melakukan peran yang bisa menjangkau dan melayani rakyat Jawa Timur melalui titik-titik strategis," harapnya, Rabu (13/3/2019).

Gubenur perempuan pertama di Jatim itu juga berkeinginan membangun satu aliansi atau kemitraan yang kuat di titik-titik yang dikuasai oleh Pemuda Muhammadiyah bersama elemen-elemen ormas pemuda lainnya dalam bentuk MoU yang berkelanjutan.

"Kenapa? Alasannya karena saya punya mimpi 10 tahun lalu, yakni ingin membentuk ekonomi syariah yang kuat dimana agar segera diwujudkan di provinsi Jawa Timur," ujar Khofifah.

Mantan Mensos era Jokowi juga menjelaskan tentang keinginannya terkait IISC

"Saya juga ingin memiliki Indonesia Islamic Science Park ( IISC) dimana isinya adalah 20 persen edukasi( pendidikan), 30 % art (seni) , 50% entertainment ( hiburan), ini adalah obsesi besar," beber Khofifah.

"Saya ingin menunjukkan kepada dunia bahwa Islam di Indonesia melalui Provinsi Jawa Timur akan menampilkan Islam yang Rahmatan Lil Aalamiin, Islam yang moderat, Islam yang sejuk," ungkapnya.

Sementara itu, Ketua PWPM Jatim Dikky Syadqomullah mengungkapkan gagasan tentang berdirinya IISC adalah sebuah terobosan untuk mengenalkan Jatim dimata dunia.

"IISC adalah semacam Museum kontemporer yang menjadi penanda kemajuan zaman. Mereka yakin karena gagasan Gubernur Jatim adalah sebuah terobosan yang fenonemal dan futuristik. Pemuda Muhammadiyah dengan potensi yang ada siap mendukung gagasan tersebut," kata Dikky.

Dalam pertemuan itu juga membahas tentang pelantikan Pemuda Muhammadiyah Jatim yang akan dihelat pada tangga 17 Maret 2019.

Pemuda Muhammadiyah berharap Gubernur Jawa Timur bisa hadir memberikan stadium generale.

Baca juga:
Video: ASN Pemprov Jatim Beri Ucapan Pada Apel Terakhir Khofifah-Emil