Pixel Code jatimnow.com

Bus Pahala Kencana Tabrak Truk Bermuatan Gabah, 7 Penumpang Luka

Editor : Arif Ardianto   Reporter : Achmad Supriyadi
Evakuasi penumpang bus di Tol Jombang-Mojokerto
Evakuasi penumpang bus di Tol Jombang-Mojokerto

jatimnow.com - Tabrakan Bus Pahala Kencana dan truk terjadi di Tol Jombang-Mojokerto, Kamis (25/4/2019). Kecelakaan tepatnya terjadi di KM 695 sekitar pukul 02.30 Wib.

Bus Pahala Kencana bernopol B 7598 IZ yang dikemudikan oleh Carolus (35) asal Fatmawati, Jakarta Selatan dengan kernet Hadi (49) asal Pemalang, Jateng, bertabrakan dengan Truk bermuatan gabah dengan nopol AE 9990 M yang dikemudikan  Agus wahyudi (30) warga asal Desa Purwosari, Kecamatan Kedawungan, Ngawi.

Kasat Polisi Jalan Raya (PJR), AKBP Bambang S Wibowo menjelaskan, kedua kendaraan melaju dari arah Krian menuju Ponorogo.

"Tepat di KM 695/300 jalur B, mendadak truk di tabrak Bus Pahala Kencana yang membawa 31 penumpang dari belakang sehingga mengakibatkan muatan gabah padi berserakan di jalan," kata AKBP Bambang.

Baca juga:
Truk Fuso Seruduk Rumah Warga di Bangkalan, Sopir Diduga Mengantuk

Dari analisa petugas di lokasi kejadian, kecelakaan diduga lantaran sopir bus Pahala Kencana dalam kondisi kelelahan dan mengantuk.

"Bus melaju dengan kecepatan tinggi 120 km/jam. Bus jurusan Denpasar menuju Jakarta, diduga sopir mengalami kelelahan serta mengantuk sehingga pengemudi hilang konsentrasi, tidak bisa menguasai kendaraan kemudian terjadi laka lantas," jelas Bambang.

Baca juga:
Niat Dipindah ke Tempat Teduh, Mobil Xpander Malah Masuk Masjid di Jember

Kecelakaan tersebut mengakibatkan 7 penumpang bus mengalami luka-luka. Korban luka telah dievakuasi menuju rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan medis.

"Tujuh korban luka telah di evakuasi ke RSUD Jombang untuk mendapatkan perawatan, sedangkan 24 penumpang lainnya transit di kantor MHI Astra tol," jelas AKBP Bambang.