Pixel Code jatimnow.com

Tabrak Truk Parkir, Pelajar SMP di Ponorogo Tewas

Editor : Sandhi Nurhartanto   Reporter : Mita Kusuma
Polisi melakukan olah TKP di tempat kecelakaan
Polisi melakukan olah TKP di tempat kecelakaan

jatimnow.com - Dio Fajar, (14) salah satu pelajar SMP di Ponorogo meninggal setelah menabrak truk.

Korban merupakan pelajar SMP asal Dukuh Jangen RT 01 RW 01 Desa Jenangan, Kecamatan Sampung, Kabupaten Ponorogo.

"Tadi malam kecelakaan. Korban kali ini berstatus pelajar SMP," kata Kanit Laka Sat Lantas Polres Ponorogo, Iptu Badri, Sabtu (27/4/2019).

Kecelakaan terjadi di Jalan Ponorogo-Somoroto tepatnya Simpang Tiga Jalan Diponegoro termasuk Desa Kauman, Kecamatan Kauman, Kabupaten Ponorogo.

Dari hasil olah TKP dan keterangan saksi, korban menaiki motor bernopol AE 3390 VY dan membonceng Yosep Siregar, (14) warga Kelurahan Tonatan, Kecamatan/Kabupaten Ponorogo dengan kecepatan 60 kilometer per-jam.

Diduga kurang konsentrasi, korban tiba-tiba menabrak truk bernopol K 1486 RH yang parkir di bahu jalan sebelah barat. Saat itu sopir truk, Sumardi (38) warga Jiwan, Kabupaten Madiun sedang istirahat.

Baca juga:
Truk Fuso Seruduk Rumah Warga di Bangkalan, Sopir Diduga Mengantuk

"Korban dan yang dibonceng mungkin ngobrol atau bagaimana. Itu yang masih kami dalami. Kalau mengantuk tidak mungkin sepertinya," ujarnya.

Setelah menabrak, korban bersama temannya terpental. Kedua pelajar ini sempat dibawa ke Puskesmas Kauman. Sayangnya nyawa korban tidak tertolong.

Diharapkan orang tua tidak sembrono memberikan ijin kepada anak-anak mengendarai sepeda motor. Karena jika tidak cukup umur, bisa saja terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Baca juga:
Niat Dipindah ke Tempat Teduh, Mobil Xpander Malah Masuk Masjid di Jember

"Yang dibonceng pun ikut terluka. Juga kami bawa ke Puskesmas Kauman," katanya.