Pixel Codejatimnow.com

Bupati Ipong: Saya Siap Terbuka dengan Pendemo

 Reporter : Erwin Yohanes Mita Kusuma
Bupati Ipong
Bupati Ipong

jatimnow.com - Kekecewaan ratusan massa  yang tidak bisa menemui Bupati Ponorogo, mendapat tanggapan dari Ipong Muchlissoni.

Kepada jatimnow.com, Bupati Ipong mengatakan, sesuai surat yang masuk ke Polres Ponorogo dan ditembuskan kepadanya, tidak ada rencana untuk bertemu dengan dirinya. "Jika sesuai surat mereka tidak ada rencana ketemu saya," tegas Ipong.

Ia menjelaskan, jika memang ingin bertemu, dirinya terbuka. Dengan syarat, posisi Ipong ada di Ponorogo.

"Kalau pas saya di Ponorogo sih oke-oke saja. Kenapa tidak saya temui? Jika tidak di Ponorogo saya tidak bisa," katanya.

Demikian juga rencana Senin pekan depan, jika massa meminta ketemu dirinya, pasti akan gagal kembali. Sebab, Senin pekan depan Ia tidak ada di Ponorogo.

"Senin pekan depan saya tidak ada di Ponorogo. Saya ada jadwal ke luar kota. Kalau Selasa atau Rabu insyallah saya ada di Ponorogo," tegasnya.

Ia pun tidak segan dengan adanya ancaman Senin akan ada demo besar-besaran. "Pertanyaannya kalau hanya Bendo, PKL atau bentor yang tidak puas tidak sampai ratusan," tegasnya.

Sebelumnya, tidak hanya menuntut bertemu anggota DPRD Ponorogo, ratusan massa yang menggeruduk kantor DPRD dan Pemkab Ponorogo, juga menuntut bertemu Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni.

Baca juga:
Banner Bunda Lisdyarita Tanpa Kang Giri Bertebaran di Ponorogo, Pecah Kongsi?

Namun sayang, keinginan para pendemo ini tidak tercapai. Sebab, mereka hanya ditemui oleh Asisten II Pemkab Ponorogo, Syaifur Rachman dan Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UMKM, Addin Andana Warih.

Karena hanya ditemui oleh perwakilan bupati, perwakilan massa pun memilih mundur dan mengancam melakukan aksi yang lebih besar, Senin (16/4/2018) mendatang.

Reporter: Mita Kusuma
Editor: Erwin Yohanes

Baca juga:
Bupati Ponorogo Batalkan Uji Coba Jalan Searah di Segi 8 Emas, Sebabnya?