Pixel Code jatimnow.com

Dor! Polisi Tembak Perampok yang Memukul Kepala Gadis Pakai Balok Kayu

Editor : Sandhi Nurhartanto   Reporter : Hafiluddin Ahmad
Pelaku dirawat di rumah sakit setelah ditembak kakinya oleh polisi
Pelaku dirawat di rumah sakit setelah ditembak kakinya oleh polisi

jatimnow.com - Khoirul, pelaku perampokan di Desa Kedungrejo, Kecamatan Muncar, Banyuwangi yang memukul korbannya, Gadis Rizkia (23) dengan balok kayu telah dibekuk.

Polisi terpaksa menembak kaki pelaku karena akan melarikan diri saat ditangkap. Pelaku yang diketahui masih tetangga korban, ditangkap di Dusun Palodem, Desa Tembokrejo, Kecamatan Muncar, saat berada di sebuah salon.

Baca juga: Motor Dirampok, Kepala Gadis Dipukul Balok Kayu

Kapolsek Muncar, AKP Zaenuri mengatakan dari hasil penyelidikan bersama Tim Resmob Polres Banyuwangi, polisi mendapat petunjuk tentang keberadaan pelaku.

"Karena melakukan perlawanan saat ditangkap dan hendak melarikan diri, Khoirul dilumpuhkan dengan tembakan," kata AKP Zaenuri, Sabtu (28/9/2019).

Baca juga:
Tukang Pijat Ponorogo Kena Tipu Gebetan, Motor Dibawa Kabur

Selain menangkap pelaku, polisi turut mengamankan motor Honda Scoopy P 3196 RT milik korban, Gadis Rizkia.

"Tersangka diamankan di Polres Banyuwangi guna dilakukan pengembangan lebih lanjut," ujarnya.

Baca juga:
Pria asal Jember Gasak Motor Terparkir di Sawah, Diringkus Polisi

Sebelumnya, Gadis Rizkia (23), warga Kedungrejo, Kecamatan Muncar, Banyuwangi, menjadi korban perampokan dan menderita luka di kepala akibat pukulan menggunakan kayu balok oleh pelaku.

Kini korban yang belum sadarkan diri masih mendapatkan perawatan intensif di RSUD Blambangan, Jumat (27/9).

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.