Pixel Code jatimnow.com

Pios Tambah Armada untuk Manjakan Pelanggan

Editor : Narendra Bakrie   Reporter : Sahlul Fahmi
Aktivitas di Pasar Induk Osowilangun Surabaya (PIOS)
Aktivitas di Pasar Induk Osowilangun Surabaya (PIOS)

jatimnow.com - Untuk memperlancar distribusi buah dan sayur yang telah dipesan konsumen melalui aplikasi Paskomnas (Pasar Komoditi Nasional), Pasar Induk Osowilangun Surabaya (PIOS) telah menyiapkan 7 armada mobil.

Manajer Paskomnas PIOS Suyitno mengatakan, saat ini pihaknya telah memilki 7 mobil untuk operasional pengiriman berbagai macam buah, sayur dan bumbu ke tempat-tempat pelangan yang tersebar di Surabaya, Sidoarjo dan Gresik.

"Saat ini Paskomnas PIOS memiliki tujuh mobil untuk distribusi," ungkap Suyitno.

Meski telah memiliki 7 mobil, tapi Paskomnas masih kuwalahan akibat meningkatnya jumlah pelanggan yang sebagian besar dari restoran, rumah makan, depot, kafe serta pengusaha katering.

"Kian hari baik pelanggan maupun jumlah permintaannya makin tambah banyak," ujarnya.

Baca juga:
Rock Melon asal Blitar Jadi Favorit Pelanggan PIOS

Untuk itu dalam waktu dekat, Paskomnas PIOS berencana akan menambah satu lagi armada.

"Rencananya bulan ini mau nambah satu mobil," beber Suyitno.

Suyitno menambahkan, demi mutu dan kualitas bahan, dalam setiap pengiriman Paskomnas selalu menggunaan coolbox agar kondisi buah dan sayur saat diterima pelanggan tetap bagus dan segar.

Baca juga:
Dapat Harga yang Bagus, Petani Gresik Ingin Pasok Hasil Panen Semangka ke PIOS

 

Berita ini kerjasama antara Pasar Induk Osowilangun Surabaya (PIOS) dengan jatimnow.com