Tiga Terminal di Surabaya Disoal Jatim, Ini Jawaban Anak Buah Risma

Kamis, 26 Des 2019 20:13 WIB
Reporter :
Jajeli Rois
Terminal Joyoboyo

jatimnow.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menepis pernyataan Ketua Komisi DPRD Provinsi Jawa Timur, Kuswanto yang menyoal pengelolaan terminal tipe B.

Versi DPRD Jatim, ada tiga terminal Tipe B yang berada di wilayah Surabaya yakni, Terminal Joyoboyo, Terminal Bratang dan Terminal Kedung Cowek.

Baca juga: DPRD Jatim akan Laporkan Pemkot Surabaya ke Kemendagri Soal 3 Terminal

Baca juga: Terminal Joyoboyo 'Digandoli', DPRD Jatim Pilih Serahkan ke Mendagri

Terminal Tipe B dinilai dikelola oleh Pemprov Jatim. Karena dianggap membangkang dan tidak menyerahkan ke pemprov, DPRD Jatim bakal melaporkan Pemkot Surabaya ke Menteri Dalam Negeri (Mendagri).

Namun, Kepala Dinas Perhubungan Kota Surabaya Irvan Wahyudrajad menegaskan, Terminal Joyoboyo termasuk kategori tipe C. Bukan Tipe B seperti yang dikatakan DPRD Jatim.

"Yang kita pegang adalah penetapan Tipe C oleh wali kota, dan itu tertuang dalam ketetapan wali kota sejak tahun 2017," kata Irvan Wahyudrajad, Kamis (26/12/2019).

Baca juga: Parkir Pengunjung KBS, Dishub Uji Coba Terminal Intermoda Joyoboyo

Ia menambahkan juga tidak pernah ada penetapan Terminal Joyoboyo sebagai terminal tipe B dari Gubernur Jawa Timur.

\

"Tidak pernah ada penetapan gubernur selama ini," tegasnya.

Irvan menerangkan, Pemkot Surabaya terus mengembangkan Terminal Joyoboyo, sebagai terminal Tipe C untuk melayani angkutan dalam kota.

Baca juga: DPRD Jatim akan Laporkan Pemkot Surabaya ke Kemendagri Soal 3 Terminal

"Kalau (angkutan) yang dari luar kota, itu tidak masuk di Joyoboyo," tegasnya.

Sebelumnya, Ketua Komisi D DPRD Provinsi Jawa Timur mengatakan, Pemkot Surabaya menolak menyerahkan pengelolaan tiga terminal tipe B di Surabaya, yaitu Terminal Joyoboyo, Bratang dan Kedung Cowek.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler