jatimnow.com - Setelah menemukan korban tenggelam Nuch Hasan (Aan) warga Desa Pagerwojo, Kecamatan Buduran, Batalyon Intai Amfibi (Yon Taifib) Marinir kembali menemukan satu anak korban tenggelam di Sungai Pucang, Kabupaten Sidoarjo.
Korban diketahui bernama Rulli (13), siswa SMPN 5 Sidoarjo asal jalan Kartini Sidokumpul, Kecamatan/Kabupaten Sidoarjo.
Baca juga:
- Tiga Anak Dilaporkan Hilang Tenggelam di Sungai Pucang Sidoarjo
- 1 dari 3 Anak yang Tenggelam di Sungai Pucang Sidoarjo Ditemukan Tewas
Rulli ditemukan di Desa Bluru atau berjarak 500 meter dari lokasi awal oleh Yon Taifib yang dikerahkan untuk membantu pencarian korban tenggelam.
Kapolsekta Sidoarjo Kota, Kompol Supiyan membenarkan jika ditemukan satu lagi korban tenggelam. Korban telah dibawa ke RSUD Sidoarjo.
Baca juga:
Pencarian Warga yang Hilang di Sungai Brantas Tulungagung Dihentikan
"Kondisinya sudah meninggal," kata Supiyan, Kamis (13/2/2020).
Tim Basarnas, Yon Taifib Marinir, polisi, relawan dan masyarakat masih melakukan pencarian kepada korban Dafaldi (13) yang masih belum diketemukan.
"Semoga satu korban lagi segera ditemukan," pungkas Supiyan.
Baca juga:
Hilang saat Listrik Padam, Kakek di Bojonegoro Diduga Tenggelam dalam Sungai
Ketiga korban diketahui mandi bersama dua rekannya di Sungai Pucang Sidoarjo sekitar pukul 15.00 Wib pada Rabu (12/2).
Dua anak berhasil menyelamatkan diri, sedangkan tiga korban tenggelam di sungai yang berada di Desa Pucang, Kecamatan Sidoarjo Kota.
URL : https://jatimnow.com/baca-23886-lagi-1-anak-yang-tenggelam-di-sungai-pucang-sidoarjo-ditemukan-tewas