Pixel Code jatimnow.com

Mobil Pikap Tabrak Tiga Motor di Jombang, Satu Orang Tewas

Editor : Sandhi Nurhartanto   Reporter : Achmad Supriyadi
Kecelakaan di Jombang mengakibatkan satu orang tewas
Kecelakaan di Jombang mengakibatkan satu orang tewas

jatimnow.com - Sebuah pikap bernopol L 9956 AM menabrak 3 sepeda motor di Jalan Raya Jombang-Madiun tepatnya di Dusun Tunggul, Desa Tunggorono, Senin (17/2/2020).

Kecelakaan ini mengakibatkan satu orang tewas di lokasi kejadian. Korban adalah pengendara sepeda motor Honda Beat nopol S 4618 OM yakni Suwati (45) warga Dusun Gedang Keret RT 01 RW 06, Desa Banjardowo, Kecamatan/Kabupaten Jombang.

Kasat Lantas Polres Jombang, AKP A Risky Fardian Caropabeka mengatakan, awalnya pikap yang dikendarai oleh Sudarman (55) asal Krembangan Surabaya mengalami pecah ban bagian kanan dan oleng ke arah kanan kemudian menabrak 1 motor di depan dan 2 motor dari arah berlawanan.

Baca juga:
Truk Fuso Seruduk Rumah Warga di Bangkalan, Sopir Diduga Mengantuk

"Sopir tidak bisa mengendalikan kendaraannya karena pecah ban lalu menabrak Honda Beat kemudian menabrak dua motor yang berlawanan arah," kata AKP A Risky.

Selain menyebabkan satu orang tewas, kecelakaan ini juga mengakibatkan 3 orang lainnya mengalami luka. Ketiga korban luka yakni Khomarudin Sam (50), Farhan Abdilah (10) keduanya warga Desa Plumpung, Kecamatan Perak dan Emilia Zusifa (45) Dusun Bekel, Desa Kepuhkajang, Kecamatan Perak, Jombang.

Baca juga:
Niat Dipindah ke Tempat Teduh, Mobil Xpander Malah Masuk Masjid di Jember

"Korban meninggal dan luka dibawa ke RSUD Jombang," pungkasnya.

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.