Pixel Code jatimnow.com

Kapolda Evaluasi Kinerja Penanganan Covid-19 Dua Polres di Pasuruan

Editor : Sandhi Nurhartanto   Reporter : Moch Rois
Kapolda Jatim di Pasuruan
Kapolda Jatim di Pasuruan

jatimnow.com - Kapolda Jatim Irjen Pol Muhammad Fadil Imran mengumpulkan personel Bhabinkamtibmas Polres Pasuruan dan Polres Pasuruan Kota di Aula Taman Candra Wilwatikta, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, Kamis (23/7/2020).

Kapolda menanyakan tentang hal apa saja yang sudah dilakukan Bhabinkamtibmas dalam upaya pemberantasan Covid-19 di kota dan Kabupaten Pasuruan.

"Kalau Bhabinkamtibmasnya jalan, kapolres akan tenang. Masyarakat desa aman, kecamatan dan Jawa Timur juga akan aman," katanya.

Menurutnya, konsep Kampung Tangguh Semeru ini diharapkan bisa menjadi instrumen menjaga Harkamtibmas.

Dengan keberadaan 2000 Kampung Tangguh Semeru di Jawa Timur, Fadil meminta polisi semakin menyolidkan sinergitas dengan pemerintah, TNI dan relawan untuk mengoptimalkan penanganan penyebaran Covid-19.

Baca juga:
Bantu Tangani Pasien Covid-19, Kapolda Jatim Bagikan Obat asal China

"Besar harapan saya kepada Bhabinkamtibmas untuk optimal dalam penanganan Covid-19," tegasnya.

Selain mengevaluasi, Kapolda juga meminta agar para polisi memastikan pelaksanaan 3T, yakni testing, trecing dan treatment, dengan cara turun langsung ke masyarakat.

Kapolda juga menyinggung soal insiden kasus pengambilan paksa jenazah Covid-19 yang belakangan ini marak terjadi.

Baca juga:
Jatim Tertinggi Pasien Sembuh Covid-19, Kapolda: Jangan Puas Diri

"Jangan sampai ada kasus pengambilan paksa jenazah," pungkasnya sambil memberikan hadiah bagi anggota polisi yang bisa menjawab pertanyaan yang dilontarkannya.

 

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.