Pixel Codejatimnow.com

Paha atau Sayap Ayam, Mana yang Lebih Bergizi?

Editor : Arina Pramudita  
Tebak kuliner ala Chef Edwin Lau. (Foto: Edwin Lau/jatimnow.com)
Tebak kuliner ala Chef Edwin Lau. (Foto: Edwin Lau/jatimnow.com)

Surabaya - Sebagai protein yang mudah didapatkan di pasaran, ayam menjadi salah satu yang sering dijumpai di meja makan atau menu resto. Tapi, tahukah anda mana yang lebih bergizi antara paha dan sayap ayam?

Menurut Culinary and Health Consultant Edwin Lau, sayap ayam lebih kaya kandungan gizi daripada paha ayam. Sebab di sayap ayam, nutrisi makronya lebih superior sekalipun kadar lemak jenuhnya lebih tinggi.

"Kadar lemak tak jenuh tunggalnya juga dua kali lipat daripada paha ayam," ujarnya sebagaimana dikutip jatimnow.com dari akun Instagram @chefedwinlau, Senin (13/12/2021).

Dijelaskan Edwin, dari nutrisi markonya, sayap ayam memiliki 53% kalori, 81% lemak, 25% protein lebih tinggi dibanding paha ayam.

"Chicken drumstick 17% lebih tinggi kadar airnya," jelasnya.

Sementara dari nutrisi mikronya, sayap ayam 50 % kalsium, 57% zat besi, 252% kalium, 42% vitamin E lebih tinggi daripada paha ayam.

"Namun bagi yang sedang diet, chicken drumstick masih lebih tepat daripada chicken wings. Karena selain kadar lemaknya yang lebih rendah, mayoritas kandungan vitamin B chicken drumstick lebih tinggi bagi fungsi syaraf dan otot," urainya.

Meski paha ayam lebih baik untuk menu berdiet, Edwin yang juga seorang selebriti chef memastikan bila dada ayam tanpa kulit adalah pilihan lebih tepat.

"Namun jika anda menjalankan diet tinggi lemak-rendah karbo, maka keduanya lebih cocok dikonsumsi ketimbang dada ayam," tegasnya.

"Oleh karena mayoritas chicken wings dimasak secara digoreng (deepfried), maka total kalori dan lemaknya bisa lebih tinggi dari data ini," tambahnya.

Edwin menyarankan agar konsumen memasak dengan cara bijak, seperti merebus atau memasak kuah dalam mengolah sayap ayam.

"Terlebih kandungan trans fat pada chicken wings lebih cepat dan tinggi terbentuk setelah digoreng ketimbang chicken drumstick," pungkasnya.