Pixel Code jatimnow.com

Berangkat Vaksinasi Kedua, Pengendara Motor di Ponorogo Tewas Kecelakaan

Editor : Arina Pramudita   Reporter : Mita Kusuma
Petugas mengevakuasi korban laka lantas di Kabupaten Ponorogo. (Foto: Polsek Sukorejo/jatimnow.com)
Petugas mengevakuasi korban laka lantas di Kabupaten Ponorogo. (Foto: Polsek Sukorejo/jatimnow.com)

Ponorogo - Sunarsiam (54) warga Desa Serangan, Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Ponorogo, meninggal usai tertabrak pengendara motor lainnya. Ia diketahui dalam perjalanan menuju lokasi menerima vaksinasi kedua.

"Tadi pagi kejadiannya. Korban rencananya mau vaksin kedua. Karena jadwalnya memang vaksin. Tapi malah tertabrak," ujar Kapolsek Sukorejo, Iptu Sukron Mukarom, Selasa (11/1/2022).

Korban mengemudikan sepeda motor Honda Beat bernopol AE 5773 VI. Di belakangnya ada sepeda motor Honda Beat bernopol AE 3137 WI dikendalikan Coirul Muna (20) warga Desa Prajegan, Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Ponorogo.

Saat di lokasi, korban ingin berbelok ke balai Desa Serangan.

"Tetapi saat belok, tertabrak kendaraan yang di belakangnya," jelas Iptu Sukron.

Tabrakan keras tak terhindarkan. Karena tidak siap, keduanya jatuh dari kendaraan bermotor masing-masing.

Baca juga:
Duh Gusti! 1 Motor Diisi 4 Orang, Semuanya Dilarikan ke RSUD Jombang Usai Kecelakaan

Hal itu menyebabkan Sunarsiam meninggal di lokasi. Sedangkan Coirul mengalami luka pendarahan pada kening dan patah tangan sebelah kiri.

Korban meninggal sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Harjono.

"Kami lakukan visum di rumah sakit daerah," tegasnya.

Baca juga:
2 Laka dalam Dua Pekan di Miagan Jombang, Polisi Beber Analisa

Sementara korban luka berat dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Muhammadiyah di Jalan Diponegoro.

"Untuk dilakukan perawatan intensif," pungkasnya.

"Penanganan lebih lanjut kami serahkan ke lantas polres," tutupnya.