Pixel Code jatimnow.com

Wakil Wali Kota Blitar Nyoblos Ditemani Keluarga

  Reporter : Erwin Yohanes CF Glorian
 Wakil Wali Kota Blitar Santoso menunjukkan jarinya.
Wakil Wali Kota Blitar Santoso menunjukkan jarinya.

jatimnow.com - Wakil Wali Kota Blitar Santoso pagi ini juga menyalurkan hak suaranya untuk Pilgub Jatim 2018. Sama dengan Bupati Blitar Rijanto, Wawali Santoso datang ke TPS juga ditemani oleh anggota keluarganya.

Didampingi istrinya Fety Santoso, pasangan Samanhudi Anwar tersebut juga ditemani oleh dua anak perempuannya dan satu keponakan datang ke TPS menggunakan mobil putih.

Keluarga Santoso nyoblos di TPS 05 Kelurahan Kauman, Kecamatan Kepanjen Kidul, Kota Blitar.

"Ya sebagai warga negara saya juga berhak menyalurkan hak suara saya. Saya dulu tinggal di sekitar sini," kata Santoso, Sabtu (27/06/2018).

Diketahui, keluarga Santoso masih tercatat sebagai warga Jalan Pandan Barat RT 02 RW 06, Kelurahan Kauman. Pada hari biasa, Santoso dan keluarga tinggal di rumah Dinas Santoso yang ada di Jl. S. Soeprijadi Kota Blitar.

Baca juga:
1.585 ODGJ di Bojonegoro Bakal Ikut Nyoblos di Pemilu 2024, Lho?

Begitu tiba di TPS, Santoso langsung mengikuti alur pencoblosan. Tak lupa ia juga menunjukan ujung telunjuknya yang berlumuran tinta violet.

"Ya tentunya di manapun masyarakat Jawa Timur berada, bisa mencoblos tentunya dengan cara yang sudah ditetapkan. Harapan kita, supaya pimpinan yang terpilih bisa membawa Jawa Timur lebih baik," pungkasnya.

Begitu selesai mencoblos, Wakil Wali Kota Blitar bergeser menuju Kantor Wali Kota Blitar untuk melakukan kunjungan ke TPS di Kota Blitar.

Baca juga:
Kompak Berbaju Putih, Gubernur Khofifah Nyoblos di TPS 38

Reporter: CF Glorian

Editor: Erwin Yohanes