Pixel Code jatimnow.com

Olimpiade Pecinta Alqur'an, Kapolda: Semoga Semakin Banyak Hafidz

  Reporter : Erwin Yohanes Farizal Tito
Olimpiade Pecinta Al-Qur'an II Tingkat Internasional di Polda Jatim.
Olimpiade Pecinta Al-Qur'an II Tingkat Internasional di Polda Jatim.

jatimnow.com - Salah satu rangkaian peringatan hari Bhayangkara ke 72, Kapolda Jatim bersama Komunitas One Day One Juz (ODOJ) menggelar Olimpiade Pecinta Al-Qur'an II Tingkat Internasional, memperebutkan uang pembinaan dari Kapolda Jatim sebesar Rp 37 Juta, Minggu (8/7/2018).

Selain berhak memperoleh hadiah, pemenang rangkaian musabaqoh yang terdiri dari tilawatil, hifdzil dan tafsir Alquran ini langsung dikirim ke Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) mewakili Jatim untuk berlaga di olimpiade Qur'an II tingkat internasional pula.

Acara diawali dengan pembacaan ayat Alquran oleh AKP Jaka dengan membacakan Surat Al-Hasyr ayat 18 sampai dengan 24.

Kapolda Jatim Irjen Pol Machfud Arifin yang diwakili Kabag Psikologi Biro SDM Polda Jatim AKBP Said Rifa'i, dalam sambutannya menyampaikan, salah satu kewajiban umat Islam adalah mempelajari Alquran. Dan dengan acara ini semoga semakin banyak ahli penghafal Alqur'an (Hafidz) di Jatim.

"Semoga seluruh peserta bertanding dengan semangat dan memperoleh hasil yang terbaik serta maksimal. Dan kita ketahui bersama, bahwa kegiatan ini sebagai kewajiban umat muslim," tuturnya.

Olimpiade ini diikuti oleh 92 peserta dari berbagai daerah di Jawa Timur. Dari 92 peserta itu, terbagi menjadi 3 katagori lomba antara lain, Musabaqoh Hifjil Quran (MHQ) 47 peserta, Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) 29 peserta dan Tafsir Quran 16 Peserta.

Baca juga:
Saat Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono Terima Penghargaan dari Polri

Bagi juara 1 dan 2 akan dikirim ke Olimpiade Pecinta Quran tingkat Internasional di Lombok NTB pada 5 - 9 September 2018.

Sebelum acara berlangsung, puluhan peserta yang tiba di Mapolda Jatim dari penginapan langsung melakukan salat Subuh. Sementara itu saat menunggu dimulainya acara, para peserta melakukan swafoto di halaman masjid Arif Nurul Huda, Jalan Frontage Ahmad Yani Surabaya.

Menurut para peserta, masjid yang baru saja didirikan saat kepemimpinan Kapolda Jatim Irjen Pol Machfud Arifin itu sangat instagramable.

Baca juga:
10 Anak Petani di Sidoarjo Dapat Beasiswa Rp5 Juta

"Ayo foto dulu, lokasinya keren banget. Yuk selfie.. selfie...," ungkap salah satu peserta mengajak teman-temannya untuk berfoto.

Reporter: Fahrizal Tito
Editor: Erwin Yohanes