Pixel Code jatimnow.com

PPP Bergolak, Demo di Jatim Tuntut Ketum Suharso Monoarfa Mundur

Editor : Narendra Bakrie   Reporter : Ni'am Kurniawan
Aksi di Surabaya menuntut Ketum PPP Suharso Monoarfa mundur (Foto: Ni'am Kurniawan/jatimnow.com)
Aksi di Surabaya menuntut Ketum PPP Suharso Monoarfa mundur (Foto: Ni'am Kurniawan/jatimnow.com)

Surabaya - Puluhan orang yang mengatasnamakan dirinya Pembela Penegak PPP (Front P3) menggelar aksi di depan Kantor DPW PPP Jatim, Jalan Kendangsari, Surabaya, Jumat (24/6/2022).

Dalam aksinya, mereka menuntut Ketua Umum (Ketum) Suharso Monoarfa mundur dari jabatannya. Mereka juga mendesak agar PPP menggelar muktamar luar biasa, menyusul merosotnya elektabilitas partai.

"Suara PPP ini semakin tergerus, partai dirugikan. Kami minta Suharso mundur atau dicabut mandatnya saat Muktamar IX," ujar Korlap Aksi Front P3, Baihaki.

Mereka menganggap, selama kepemimpinan Suharso, PPP tidak memiliki gerakan politik yang jelas, sehingga elektabikitasnya turun secara drastis.

"Elektabilitas partai semakin merosot. Ini sudah dekat dengan Pemilu 2024. Jangan sampai partai kita ini tidak lolos ke parlemen," tegas Baihaki.

"Cabut mandat Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa hasil Muktamar IX. Pecat dari PPP," tambahnya.

Baihaqi juga meminta PPP segera berbenah agar suara partai tidak semakin jatuh. Apalagi tidak bisa menembus parlementary treshold sebesar 4%, jelang Pemilu 2024.

Baca juga:
PKS dan PPP Bentuk Fraksi Pembangunan Sejahtera DPRD Ponorogo

"Kami ini semua dari PPP Surabaya mewakili Jatim. Sejak dipimpin Suharso, PPP tidak jelas arahnya, tidak ada peningkatan, malah tergerus suaranya," beber dia.

Usai berorasi, perwakilan massa aksi ditemui sejumlah pengurus DPW PPP Jatim.

Sementara Wakil Ketua DPW PPP Jatim, Achmad Silahudin berjanji akan meneruskan aspirasi Front P3 ke pusat, selama aspirasi itu bersifat membangun.

"Kita akan teruskan aspirasi massa ke DPP. Kita sebagai pengurus DPW sangat welcome asal untuk kebesaran partai. Kami akan merespons dan menindaklanjuti aspirasi kader partai, apalagi mereka punya kepedulian juga untuk nasib partai di 2024," terang Silahudin.

Baca juga:
Suara Tak Genap 100, Udin Irchamna Dilantik jadi Anggota DPRD Ponorogo

Silahudin menambahkan, pihaknya akan bekerja keras meningkatkan suara partai di daerah sesuai keinginan dari massa agar PPP bisa lolos ke parlemen.

Pembina Angkatan Muda Ka'bah (AMK) Jatim, Taufik Hidayat berkomitmen meneruskan aspirasi massa ke Jakarta.

"Tadi kita sudah audiensi, dan mereka menyerahkan berkas aspirasi untuk kita teruskan ke pusat," tandasnya.

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.