Kediri - Persik Kediri akan menghadapi Borneo FC dalam lanjutan pekan ke empat Liga 1 2022/2023 di Stadion Brawijaya Kediri, Jumat (12/8/2022) lusa. Di tengah upaya keras Macan Putih untuk bangkit, di laga nanti mereka justru harus kehilangan palang pintu pertahanan mereka.
Di laga nanti, bek tangguh Arthur Felix masih diragukan tampil karena kondisi cederanya.
Di laga sebelumnya, pemain asal Brazil itu mengalami cedera parah. Dia bahkan hanya bermain selama 14 menit sebelum digantikan M Fisabillah.
“Kondisi Felix memang saat ini masih membutuhkan penguatan, ada masalah di otot hamstring,” kata M Yusuf Zulfikar, dokter tim Persik Kediri, Rabu (10/8/2022).
Felix, lanjut Yusuf, masih harus absen antara 1 minggu hingga 10 hari kedepan. Dia baru bisa tampil saat Persik Kediri melawan PSIS Semarang (18/8/2022) nanti.
Dengan kondisi ini, Pelatih Persik Kediri Javier Roca harus memutar otak untuk menambal pertahanannya yang keropos.
Baca juga:
Arema FC Siap Lanjutkan Tren Positif Hadapi Madura United
Alih-alih bangkit, Macan Putih bisa saja terjungkal di kandang mereka sendiri. Sebab, lawan tengah dalam kondisi on fire setelah berhasil menumbangkan Persib Bandung dengan skor telak 4-1.
Sementara itu, Pahabol yang juga mengalami cedera sebelumnya dipastikan sudah mampu bermain. Cedera engkel di kakinya saat ini mulai membaik.
“Pahabol ada masalah engkel di kaki kirinya karena benturan. Namun kondisinya sudah mulai berangsur membaik dan kami perkirakan masih tetap bisa bermain saat melawan Borneo FC,” tambahnya.
Baca juga:
Madura United Target 3 Poin, Dihajar Persija Jakarta 4-1
Termasuk Rohit Chand yang juga mulai pulih dari cedera akibat benturan di laga sebelumnya melawan Madura United.
Saat ini Arthur Irawan dan kawan-kawan berada di zona merah. Persik Kediri hanya mengoleksi 1 poin, di atas Persib Bandung dan Persis Solo sebagai juru kunci klasemen sementara.
URL : https://jatimnow.com/baca-48519-hadapi-borneo-fc-lini-belakang-persik-kediri-keropos