Pixel Codejatimnow.com

Tingkatkan Kualitas UMKM, PNM Sosialisasikan Pembuatan NIB Nasabah di Pamekasan

Editor : Narendra Bakrie  Reporter : Fathor Rahman
PNM Mekaar memberikan 10 NIB kepada nasabah usai memberikan sosialisasi pada Kamis (25/8/2022) di Hotel Odaita Pamekasan (Foto: Fathor Rahman/jatimnow.com)
PNM Mekaar memberikan 10 NIB kepada nasabah usai memberikan sosialisasi pada Kamis (25/8/2022) di Hotel Odaita Pamekasan (Foto: Fathor Rahman/jatimnow.com)

Pamekasan - PT Permodalan Nasional Madani (PNM) melakukan sosialisasi pembuatan Nomor Induk Berusaha (NIB) kepada nasabahnya di Ballroom Hotel Odaita Pamekasan, Kamis (25/8/2022).

Kegiatan itu menggandeng Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Pamekasan. Kegiatan dihadiri 250 nasabah perempuan ultra mikro yang merupakan nasabah PNM Mekaar.

Kegiatan tersebut dihadiri Kepala Regional Mekaar Surabaya 3, Wahyu Agung Mulyawan. Juga mendatangkan narasumber Lisa Ikawati sebagai Kepala Bidang Periizinan dan Non Perizinan Kantor Pelayanan Terpadu Satu Pintu Dinas Penanaman Modal dan PTSP Pamekasan.

Kegiatan ini mengambil tema "Sosialisasi Perizinan Berusaha Berbasis OSS".

Kepala Regional Mekaar Surabaya 3, Agung Mulyawan mengatakan, pelatihan ini merupakan salah satu dari tiga modal. Salah satunya modal intelektual yang diberikan oleh PNM bagi nasabahnya. Terutama untuk mendukung pertumbuhan ultra mikro dan UMKM.

"PNM memberikan tiga modal yaitu finansial, intelektual dan sosial. Kegiatan kali ini termasuk dalam modal intelektual melalui pendampingan antara lain pelatihan, berbagi info dan pengalaman," papar Agung.

Menurut Agung, intelektual yang diberikan oleh PNM bagi nasabahnya untuk mendukung pertumbuhan ultra mikro dan UMKM. Sehingga kualitas nasabah dan UMKM meningkat.

Baca juga:
Perluas Program Sosial, PNM Gelontorkan Bantuan untuk Tempat Ibadah di Bali

Dia menyampaikan bahwa PMN sebagai lembaga pemberdayaan memiliki tanggungjawab kepada nasabah dengan memberikan modal dan pendampingan usaha. Agar nasabah bisa naik kelas, melalui program Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU) yaitu Temu Usaha Nasabah Mekaar (TUNM) dengan tema "Sosialisasi Perizinan Berusaha Berbasis OSS".

Sementara Kabid Perizinan dan Non Perizinan Kantor Pelayanan Terpadu Satu Pintu Dinas Penanaman Modal dan PTSP Pamekasan, Lisa Ikawati menambahkan, kegiatan ini bisa membantu seluruh nasabah PNM Mekaar langsung memiliki NIB.

"Mengingat pentingnya legalitas usaha bagi pelaku usaha, kegiatan ini sangat mendukung. Sehingga kami sosialisasikan dan memberi penjelasan mulai dari awal pendaftaran dan berkas apa saja yang dibutuhkan dalam pembuatan NIB," ungkapnya.

Untuk diketahui, hingga 24 Agustus 2022, PNM telah menyalurkan pembiayaan sebesar Rp137,01 triliun kepada nasabah yang berjumlah 12,52 juta.

Saat ini PNM memiliki 3.500 kantor layanan dan 638 kantor layanan ihn PNM ULaMM di seluruh Indonesia yang melayani UMK di 34 provinsi, 422 kabupaten/kota dan 5.640 kecamatan di Indonesia. (ADV)