Pixel Code jatimnow.com

Khofifah Minta Warga Waspada dan Siapkan Mitigasi Mandiri Antisipasi Bencana

Editor : Narendra Bakrie   Reporter : Adyad Ammy Iffansah
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa saat di SMKN 1 Lamongan (Foto: Adyad Ammy Iffansah/jatimnow.com)
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa saat di SMKN 1 Lamongan (Foto: Adyad Ammy Iffansah/jatimnow.com)

jatimnow.com - Pentingnya melakukan mitigasi mandiri diungkapkan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa saat melakukan kunjungan kerja ke Lamongan, Selasa (18/10/2022).

Hal itu disampaikan Khofifah menyusul bencana alam yang terjadi di wilayah selatan Jatim beberapa hari terakhir.

Dia meminta agar warga bisa melakukan mitigasi mandiri secara gotong royong di lingkungan masing-masing.

"Jangan ada saluran yang mampet. Tolong dilakukan pembersihan kemungkinan sampah-sampah yang ada di got-got. Saya rasa kita mesti gotong royong," ungkapnya usai meresmikan Masjid di SMKN 1 Lamongan.

"Jadi sekarang dari dampak lainnya, cuaca ekstrem dan hidrometeorologi ada kecenderungan intensitas hujan yang tinggi di beberapa daerah," tambah dia.

Baca juga:
Apel Terakhir, Khofifah Minta Tetap Jaga Sinergitas: Sampaikan Terima Kasih Saya

Dia juga meminta agar warga bisa memantau informasi cuaca serta siaran tertulis resmi di BMKG dan layanan komunikasi media sosial BMKG.

"Ayo masing-masing tiap hari update informasi, karena BMKG update tiap hari. Ayo lakukan kewaspadaan, termasuk yang potensi banjir. Jadi masing-masing harus memantau cuaca yang bisa di-update dari Instagramnya BMKG," tandasnya.

Baca juga:
Catatan Kinerja Khofifah di Mata Ketua Fraksi Gerindra DPRD Jatim

Dia menjelaskan, per hari ini Pemprov Jatim telah menerjunkan alat berat di beberapa daerah terdampak bencana.

"Hari ini kita terjunkan beberapa alat berat. Kemarin kita di Blitar, sekarang di Kabupaten Malang. Kemudian sekarang bergerak lagi ke Trenggalek," papar dia.

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.