jatimnow.com - PT Sunrise Steel, produsen baja ringan memberikan solusi tantangan dan kebutuhan pasar.
General Manajer Sales and Marketing, Filipus Tedjo Baskoro menyampaikan bahwa pihaknya memberi stimulus guna meningkatkan serapan baja ringan di pasar.
Sejauh ini serapan baja ringan produksi dalam negeri belum optimal. Menurutnya, baja ringan yang ada di pasaran masih disusupi produk asing, di satu sisi produksinya kurang bisa diperhitungkan.
"Kami menargetkan agar masyarakat lebih aware terhadap barang yang beredar di pasaran. Karena ada beberapa yang tidak sesuai SNI. Untuk itu, agar tidak tertipu dan terjebak harus sesuai standar yang ditentukan," katanya, Sabtu (3/12/2022).
Baca juga:
Pj Gubernur Jatim Terima Bantuan 1000 Baja Ringan untuk Warga Bawean
Melalui Indonesia Iron and Steel Industry Association (IISIA) Bisnis Forum 2022 di Grand City Surabaya, pihaknya menegaskan jika PT Sunrise Steel mampu mencapai 400 ribu ton per tahunnya, jumlah ini paling banyak dibandingkan produk sejenis.
Dari kapasitas produksi itu, ia optimistis produksinya bisa terserap pasar. Ada sejumlah program yang tengah ia susun.
Baca juga:
Penawaran Harga Khusus Baja Ringan di Grand City Surabaya
Salah satunya dengan memberi potongan harga yang bisa didapat dalam gelaran IISIA dan berlaku hari ini saja.
"Program promo ini ada syarat dan ketentuan yang berlaku. Caranya pelanggan Sunrise cukup melalukan transaksi di booth selama pameran berlangsung," Filipus Tedjo Baskoro memungkasi.
URL : https://jatimnow.com/baca-53122-menjawab-kebutuhan-baja-ringan-jurus-sunrise-steel-gaet-pasar