Pixel Codejatimnow.com

Maling Bertopeng Bawa Celurit Satroni Rumah Warga di Kediri, Netizen Berkicau

Editor : Zaki Zubaidi  Reporter : Yanuar Dedy
Tangkapan layar CCTV aksi maling bertopeng bersenjata celurit.
Tangkapan layar CCTV aksi maling bertopeng bersenjata celurit.

jatimnow.com - Maling bertopeng bersenjata celurit menyatroni rumah warga di Dusun Kemuning Kidul, Desa Tiru Kidul, Kecamatan Gurah, Kabupaten Kediri. Aksinya terekam CCTV dan viral di media sosial.

Dalam rekaman video yang viral di akun Instagram @infokediriraya terlihat, seorang pria bertopeng nampak santai masuk ke rumah yang diketahui milik Lambang Aditya itu. Di tangannya, pria berbaju hitam tersebut menggenggam celurit.

Seorang diri, maling itu membuka lemari dan mencari barang-barang berharga milik korban. Tak lama dia berhasil membawa kabur TV LED, handphone serta laptop.

Berdasarkan catatan waktu dalam video CCTV itu, aksi tersebut terjadi, pada Kamis (9/3/2023) dinihari, sekitar pukul 02.37 WIB.

Kapolsek Gurah AKP Sugeng Winarso mengakui korban sudah melaporkan kejadian itu kemarin usai kejadian. Saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap kasus pencurian tersebut.

“Sudah dilaporkan ke Polsek Gurah kemarin (usai kejadian). Saat ini sedang kita lakukan penyelidikan,” kata AKP Sugeng, Jumat (10/3/2024).

Aksi itu kini sudah ditonton 27 ribu pengguna Instagram setelah diunggah 6 jam lalu. Mereka mengaku sangat ngeri melihat senjata pelaku yang bisa saja digunakan untuk melukai korban saat aksinya terpergok.

Baca juga:
Pelajar Berseragam Pramuka Curi Sandal Jemaah Masjid di Probolinggo

“Udah sangat menakutkan ini,. kalau dah kepepet ketahuan paling bisa ada
korban itu pemilik rumahnya..,” tulis @soepriedjantoe.

“Gowo clurit mbarang,, pomo kepergok trus dipentung sirah e, njuk pas mati trus piye,” kata @andriyan5.0.

Warganet pun kini tengah menanti upaya polisi untuk segera mengungkap kasus ini.

Baca juga:
Pencuri Pakaian Dalam Gentayangan di Malang, Warga Resah

“Ayo pak polisi mosok ga iso nangkep.
Sidik jari dia sudah dimana2 itu,” kata @trieo_

“Di tunggu info penangkapannya,” tulis @amoeba_3official.