Pixel Codejatimnow.com

Ditinggal Salat, Motor Tua Jamaah Masjid Digondol Maling

Editor : Zaki Zubaidi  Reporter : Eko Purwanto
Rekaman CCTV ketika peristiwa pencurian. (Foto: Eko Purwanto/jatimnow.com)
Rekaman CCTV ketika peristiwa pencurian. (Foto: Eko Purwanto/jatimnow.com)

jatimnow.com - Nasib apes menimpa Supriati (59) jamaah Masjid Jami Baitul Karim, Dusun Sumberkepuh, Desa Kedungwungu, Kecamatan Tegaldlimo. Ia kehilangan sepeda motornya saat ditinggal salat maghrib, Senin (15/3/2023) malam.

Supriati kaget sudah tak mendapati Honda Astrea miliknya setelah menunaikan salat berjamaah.

"Selesai salat maghrib, sepeda motor hilang," ujarnya kepada jatimnow.com, Rabu (15/3/2023).

Lebih detail Supriati mengungkap ciri-ciri motor miliknya. Tak lupa betul ia menggambarkan ciri-ciri motor kesayangannya itu.

"Honda Astrea warna hitam dengan garis merah. Sepeda motor ta parkir di halaman depan masjid saat saya akan salat maghrib,” ungkapnya.

Supriati mengatakan, saat peristiwa itu berlangsung, kunci motor masih tertancap di motor.

Kebiasaan meninggalkan kunci di motor kerap dilakukan. Dan tak pernah sekalipun ada orang yang berusaha mencuri motor tua miliknya itu.

"Sudah biasa gak saya copot. Biasanya aman-aman saja. Baru kali ini ada kasus pencurian motor di masjid ini," ucapnya.

Tak hanya kunci motor, lanjut Supriati, kunci rumah juga ikut terbawa. Kunci itu terselip dalam jok motor yang dibawa pencuri.

"Kunci rumah juga ikut terbawa," ujarnya.

Terpisah, Giyono (58), Takmir Masjid Jami Baitul Karim mengatakan, berdasarkan hasil rekaman CCTV, aksi pencurian tersebut berlangsung saat masyarakat sekitar sedang salat berjamaah.

Baca juga:
Pelajar Berseragam Pramuka Curi Sandal Jemaah Masjid di Probolinggo

“Sekitar pukul 17.58 sampai 17.59,” katanya .

Saat kejadian berlangsung, ada enam sepeda motor dan dua sepeda kayuh yang diparkir di halaman masjid tersebut.

“Semua kendaraan itu milik warga sekitar yang salat jamaah di masjid,” imbuhnya.

Giyono mengungkapkan, aksi pencurian sepeda motor ini baru pertama kali terjadi di masjid tersebut.

“Sebelumnya yang jadi sasaran pencurian itu kotak amal, malah sudah tiga kali,” ungkapnya.

Sesaat sebelum aksi pencurian terjadi, dari luar gerbang masjid, terlihat seorang pemuda dengan baju merah dan bersarung masuk dan langsung berjalan menuju sepeda motor milik Supriatin.

“Malingnya langsung naik sepeda motor, menyalakan mesin, dan pergi,” katanya.
Ditanya soal pelakunya, Giyono tidak yakin jika maling sepeda motor itu adalah warga sekitar.

Baca juga:
Pencuri Pakaian Dalam Gentayangan di Malang, Warga Resah

“Kurang tahu kalau pelakunya, karena wajahnya juga tidak terlalu jelas terlihat di CCTV,” ungkapnya.

Sementara itu, mendapatkan laporan dari masyarakat, Polsek Tegaldlimo langsung menuju ke lokasi kejadian untuk melakukan olah TKP.

“Senin malam, langsung memeriksa lokasi dan rekaman CCTV masjid,” ujar Kanit Reskrim Polsek Tegaldlimo, Iptu Edi Jaka Supa’at.

Saat ini, Polsek Tegaldlimo masih mengumpulkan bukti dan menggali keterangan dari masyarakat untuk mengejar pelaku.

“Masih kami lakukan penyelidikan dan memburu pelaku jika sudah cukup bukti,” pungkasnya.