Pixel Codejatimnow.com

Harga Bahan Pangan Pasar Larangan Sidoarjo Naik

Editor : Zaki Zubaidi  Reporter : Ahaddiini HM
Pedagang cabai Pasar Larangan Sidoarjo. (Foto: Ahaddiini HM/jatimnow.com)
Pedagang cabai Pasar Larangan Sidoarjo. (Foto: Ahaddiini HM/jatimnow.com)

jatimnow.com - Sejumlah harga bahan pangan di Pasar Larangan Sidoarjo melonjak. Kenaikan harga signifikan terjadi pada cabai merah.

"Sekarang tembus di harga Rp100 ribu per kilogram dari harga sebelumnya Rp70 ribu," ucap Dila, salah satu pedagang, Kamis (22/2/2024).

Harga tomat juga mencapai harga Rp25 ribu per kilogram. Sebelumnya Rp23 ribu per kilogramnya. Kemungkinan ini akan terus naik, jelang Ramadan juga.

Sementara itu Marsonah, pedagang ayam potong juga turut menyampaikan imbas kenaikan harga pada daging ayam yang dijualnya.

Baca juga:
Satgas Pangan Sidoarjo Sidak Pasar Larangan, Pastikan Harga dan Stok Bapok Aman

"Sekarang harga ayam potong per kilonya Rp80 ribu. Naik Rp10 ribu, sudah 2 mingguan ini," terangnya.

Dari informasi yang didapat di Pasar Larangan Sidoarjo, untuk harga daging sapi juga mengalami kenaikan hingga tembus harga Rp110 ribu dari harga sebelumnya Rp95 ribu per kilogramnya.

Baca juga:
Pj Wali Kota Malang Jamin Stok Bahan Pokok Aman Jelang Lebaran, Jangan Panik!

Terkait kenaikan harga sejumlah bahan komoditas pangan, pedagang pasar Larangan Sidoarjo mengaku pasrah semenjak harga mulai merangkak naik. Mereka menyiasatinya dengan mengurangi pengambilan jumlah pasokan untuk kulakan.