Pixel Code jatimnow.com

5 Pelajar Jepang Belajar di MAN 1 Lamongan, Upacara HUT RI sebelum Pulang

Editor : Zaki Zubaidi   Reporter : Adyad Ammy Iffansah
5 pelajar Jepan berinteraksi dan duduk sebangku dengan pelajar MAN 1 Lamongan. (Foto : Adyad Ammy Iffansah/jatimnow.com)
5 pelajar Jepan berinteraksi dan duduk sebangku dengan pelajar MAN 1 Lamongan. (Foto : Adyad Ammy Iffansah/jatimnow.com)

jatimnow.com - Sebanyak lima pelajar asal Negara Jepang belajar budaya Indonesia di Madrasa Aliyah Negeri (MAN) 1 Lamongan.

Para siswa dari 5 sekolah menengah atas berbeda di Kota Hiroshima itu mengikuti program pertukaran pelajar yang terkoneksi antar tiga negara yakni Indonesia, Filipina dan Jepang.

Program yang digawangi MAN 1 Lamongan ini telah berjalan 2 tahun. Tahun ini giliran 5 pelajar dari Jepan berkesempatan merasakan pendidikan di Indonesia.

5 pelajar tersebut yakni, Minato Yokoi (14) dari Shisei Junior High School, Nanako Fujimoto (15) dari Yasuda Girls' Senior High School, kemudian Miharu Suetsugu (15) dari Kannabenishi Junior High School, Yuzu Kotani (16) dari Kumano High School, dan Rena Ebara (17) dari Hatsukaichi High School.

Kepala MAN 1 Lamongan, Nur Endah Mahmudah mengungkapkan bahwa 5 pelajar Jepang bakal mempelajari 3 aspek mulai budaya, agama dan bahasa.

"Pelajar Jepang bakal tinggal selama 7 hari dan mengeksplore pendidikan di MAN Lamongan, kami mengenalkan agama yang rahmatan lil alamin. Jadi mereka ikut pembelajaran di MAN sini, diskusi jadi saling memberikan saran dan mengenalkan budaya masing-masing negara," kata Nur Endah, Senin (12/8/2024).

Dijelaskan Nur Endah bahwa program ini berkesinambingan. Pada Desember mendatang giliran pelajar MAN 1 Lamongan yang berkunjung ke Jepang.

Baca juga:
Taruna Poltekbang Surabaya Magang di Miyazaki Airport Jepang

"Jadi program pertukaran pelajar sudah 2 tahun berjalan, Desember mendatang ada siswa kami ke Jepang dan semua itu bebas biaya," paparnya.

Sementara itu, guru pendamping pelajar Jepan, Yuha Takahashi merasa tersanjung dengan jalanya program pertukaran pelajar kali ini. Menurutnya Indonesia memiliki banyak hal untuk dieksplor mulai budaya hingga keramahannya.

"Kami datang 3 hari yang lalu dan kami merasa dihargai. Kami mengapresiasi sambutan dari guru dan para murid. Hari ini ada kejutan yang luar biasa dan sambutan kepada kami, saya terharu dan terkejut dengan sambutan mereka," kata Yuha.

Yuha menambahkan bahwa selama berada di MAN 1 Lamongan ia diperlakukan baik dan banyak pelajaran yang bisa diambil sehingga memberi kesan tersendiri bagi pelajar Jepang.

Baca juga:
Keluarga Kru Kapal Tanker Terbalik di Jepang asal Bangkalan Minta Perusahaan Penuhi Hak

"Kami selama seminggu di Lamongan kami akan belajar banyak di sini dan siswa kami akan berbagi dengan siswa Indonesia. Dan kami akan sedih jika nanti meninggalkan Lamongan," tambahnya.

Tak sampai disitu, para pelajar Jepang ini direncanakan akan mengikuti upacara kemerdekaan pada 17 Agustus mendatang sebelum akhirnya berangkat pulang ke negaranya.