Pixel Code jatimnow.com

Wakapolda Jatim Jadi Inspektur Upacara Hari Kesaktian Pancasila

  Reporter : Erwin Yohanes Jajeli Rois
Wakapolda Jatim, Brigjen Pol. M. Iqbal, menjadi Inspektur Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Mapolda Jatim, Senin (1/10/2018)
Wakapolda Jatim, Brigjen Pol. M. Iqbal, menjadi Inspektur Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Mapolda Jatim, Senin (1/10/2018)

jatimnow.com - Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila, Wakapolda Jatim, Brigjen Pol. M. Iqbal, menjadi Inspektur Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Mapolda Jatim, Jl. Ahmad Yani No. 116, Surabaya, Senin (1/10/2018). Dalam kesempatan tersebut, turut dihadir Pejabat Utama Polda Jatim dan seluruh personel Polda Jatim.

“Jadikan hari ini sebagai momentum untuk mengenang jasa para pahlawan, khususnya para pahlawan revolusi yang telah berjuang demi mempertahankan keutuhan bangsa Indonesia,” ujar jendral bintang satu asal Palembang ini.

Baca juga:
Jabat Wakapolda, Yusep Gunawan Nitip Pesan untuk Kapolrestabes Surabaya Baru

Ia pun berharap, dengan memperingati hari Kesaktian Pancasila ini, seluruh elemen bangsa akan dapat menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). "Mari bersama-sama kita jaga keutuhan NKRI," tambahnya.

Baca juga:
Yusep Gunawan Promosi Wakapolda Jatim, Kapolrestabes Surabaya Diisi Pasma Royce

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.