jatimnow.com - Setelah melakukan identitas lanjutan di rumah sakit, polisi akhirnya berhasil mengungkap identitas remaja pria yang mayatnya ditemukan di bawah Jembatan Gumul alas jati Desa Mojorejo, Kecamatan Kemlagi, Kabupaten Mojokerto.
Korban bernama Ardio Wiliam Oktavianto (13), pelajar kelas IV SDN Ketemas Dungus, Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto.
Kapolres Mojokerto Kota AKBP Bogiek Sugiyarto mengatakan, identitas terungkap setelah orangtua korban mendatangi RSUD RA Basuni di Gedeg.
Baca juga: Ardio Dibunuh Kakak Beradik, Dendam Jadi Pemicu
Baca juga:
Baca juga: Pembunuh Ardio Ditangkap!
- Mayat Remaja Ditemukan di Bawah Jembatan Alas Kemlagi Mojokerto
- Ada Luka pada Mayat Remaja yang Ditemukan di Bawah Jembatan Kemlagi
"Pihak keluarga korban yakni orangtuanya datang ke rumah sakit dan membenarkan jika korban adalah anaknya yang tidak pulang dari kemarin malam," ungkap Bogiek, Kamis (30/1/2020).
Mantan Kapolres Poso ini menambahkan, keluarga mencari korban setelah belum pulang dari les dan keluar rumah lagi hingga tak kunjung pulang.
Baca juga: Ardio Tewas Dipastikan Akibat Dibunuh, Ciri-ciri Pelaku Dikantongi
"Keluarga korban mencari ke mana-mana, termasuk juga lewat media sosial grup Facebook dan WhatsApp setelah anaknya tidak pulang. Tiba-tiba ditemukan di lokasi penemuan yang jauh dari rumah korban," tandasnya.