PKB Bagikan Ribuan Paket Sembako untuk Warga Ponorogo Terdampak Corona

Minggu, 17 Mei 2020 15:54 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Pemberian bantuan bagi warga di Ponorogo oleh PKB

jatimnow.com - Sebanyak 1200 paket sembako dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dibagikan kepada warga Ponorogo yang terdampak adanya wabah Virus Corona (Covid-19).

Pembagian paket itu diserahkan kepada warga yang belum mendapatkan bantuan baik dari pemerintah pusat, pemerintah provinsi maupun pemerintah kabupaten (Pemkab) Ponorogo.

"Di Ponorogo jalan berapa program. Jadi kita bisa menyisir memberikan kepada mereka yang belum mendapatkan program dari pemerintah. Baik pusat, provinsi maupun Pemkab Ponorogo," kata Sekretaris DPC PKB Ponorogo, Dwi Agus Prayitno, Minggu (17/5/2020).

Baca juga: KSAL Beri Bantuan Warga Terdampak Gempa Tuban

Sasaran bantuan diberika kepada yang terdampak terutama yang kehilangan pekerjaan. Sebut saja guru ngaji atau guru madrasah diniyah. Kemudian ada pedagang asongan yang harus libur karena lahan pekerjaannya kosong.

Paket sembako itu berisi beras 10 kilogram (kg), minyak goreng 2 liter, gula 2 kg, mie instan dan ada tanda kasih dari PKB.

Bingkisan sembako ini merupakan bantuan dari Muhaimin Iskandar dan dari Abdul Halim Iskandar serta anggota PKB yang duduk di DPRD Kabupaten Ponorogo.

Baca juga: Pj Gubernur Jatim Terima Bantuan 1000 Baja Ringan untuk Warga Bawean

Ribuan sembako itu didistribusikan ke 21 kecamatan.

\

"Sudah terdistribusi semua," tandasnya.

Salah satu warga yang mendapatkan bantuan, Sugeng Prayitno mengaku senang dirinya mendapatkan bantuan.

Baca juga: Petrokimia Gresik Bersama Satgas Bencana Nasional BUMN Jatim Kirim Bantuan Korban Gempa Bawean

Pekerja bangunan itu mengaku jika sebelum wabah Covid-19 melanda Ponorogo, dirinya sering ke luar kota untuk bekerja.

"Sekarang sudah tidak boleh. Kerja seadanya di Ponorogo," kata warga Desa Ronosentanan, Kecamatan Siman, Kabupaten Ponorogo ini.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ponorogo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler