jatimnow.com - Akibat diguyur hujan sekitar 3 jam, pemukiman warga Dusun Denanyar Selatan, Desa Denanyar, Kecamatan/Kabupaten Jombang terendam banjir. Air setinggi 30 hingga 70 sentimeter menggenangi rumah warga.
Suwanto (38), warga setempat mengaku jika daerahnya memang sudah menjadi langganan banjir setiap tahun. Kali ini, banjir terjadi akibat hujan deras sejak sekitar pukul 14.00 hingga 17.30 WIB.
"Intensitas hujan yang deras. Air sampai masuk ke dalam rumah. Kalau di dalam rumah 30 sentimeter, kalau di jalan itu 70 sentimeter," terang Suwanto, Jumat (2/12/2022).
Baca juga: Rumah Terendam Banjir, Warga Jombang Enggan Mengungsi
Dia mengaku, kondisi pemukiman warga memang sangat rendah ketimbang jalan raya. Apalagi jalan raya setiap tahunnya diperbaiki sehingga semakin tinggi.
"Air dari jalan raya masuk ke kampung. Dari sawah juga masuk ke sini semuanya. Jalan raya semakin tahun semakin tinggi dari pada perumahan," paparnya.
Dia berharap agar ada upaya penanganan banjir yang setiap tahunnya terjadi.
Baca juga: Diguyur Hujan Deras, 2 Kecamatan di Jombang Terendam Banjir hingga 2 Meter
"Harapannya irigasi diperbesar biar pembuangan ke sungai cepat," tambah Suwanto.
Hal senada diungkapkan Dewi (49), warga setempat. Dia mengaku banjir memang sering terjadi setiap kali musim hujan berlangsung.
Baca juga: Genangan Air Banjir Jombang Tersisa di Tiga Desa dalam Dua Kecamatan
"Kali ini puluhan rumah warga terendam. Kalau di sini perumahan aja 60. Belum yang kampung sana," paparnya.
Dia berharap agar banjir musiman ini tidak terjadi lagi ketika hujan datang.
"Semoga ada bantuan untuk mengendalikan banjir ini," pungkasnya.