jatimnow.com - Kapolsek Sukolilo Kompol Ibrahim Gani menduga, pegawai Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) yang ditemukan tergeletak tak bernyawa di belakang laboratorium kimia departement perkapalan, pada Rabu (28/3/2018) kemarin, karena penyakit yang dideritanya.
"Untuk dugaan sementara korban mengalami sakit hipertensi dan lambung, keterangan itu yang kami dapatkan dari anak korban," tutur Kompol Ibrahim Gani, kepada jatimnow.com Kamis (29/3/2018).
Namun, hal tersebut hanya sebatas dugaan sementara, untuk memastikan tewasnya pria bernama Sochib warga jl Klampis Semalang I no 26 Surabaya itu, pihak kepolisian masih menunggu hasil forensik dari RSU Dr Soetomo Surabaya.
"Kami masih menunggu hasil visum," kata kompol Ibrahim Gani.
Sementara itu, tambah Ibrahim, menurut riwayat korban yang diterima pihak kepolisian, bahwa korban pernah menjalani rawat jalan di RSU Haji Surabaya karena sakit lambung.
Baca juga:
Pertamina SHU Regional Jawa Bekali Mahasiswa ITS Kiat Sukses di Dunia Kerja
"Kalau dari keterangan kelurga korban, Sochib pernah rawat jalan di RS Haji karena sakit lambung," tukasnya.
Ditanya hasil olah TKP, Kompol Ibrahim Gani mengatakan di sekitaran korban tidak ditemukan benda-benda yang mencurigakan.
Baca juga:
Pelindo Ajak Nelayan Surabaya - Gresik Budi Dayakan Kepiting Soka
"Pemeriksaan TKP tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan," tandasnya.
Reporter: Fahrizal Tito
Editor: Arif Ardianto
URL : https://jatimnow.com/baca-1198-tidak-ditemukan-benda-mencurigakan-di-tkp-tewasnya-karyawan-its