jatimnow.com - Sebuah kandang peternakan ayam beserta isinya di blitar hangus terbakar, Rabu (27/3/2019). Kebakaran ini diduga akibat korsleting listrik.
Saat itu, Taufiq, pemilik peternakan baru saja tiba di rumah dan dikabari ibunya jika kandang ayam baru saja ditinggalkannya ludes terbakar.
"Saat itu korban diberitahu oleh Suprinatun, ibu kandung korban. Lalu korban kembali ke kandang dan melihat kepulan asap sudah membubung tinggi," terang Kasubag Humas Polres Blitar, Iptu Muhammad Burhanudin, Rabu (27/03/2019).
Api yang sudah membesar membakar kandang ayam, gudang beserta isinya. Termasuk sekam, pakan ayam dan 800 ekor anak ayam yang berusia empat hari ikut terpanggang.
Baca juga:
Rumah di Ponorogo Terbakar Gegara Anak Mainan Korek, 1 Orang Terluka
Pemilik telah berupaya untuk memadamkan api dengan alat seadanya. Namun api terus membesar. Satu unit mobil PMK diterjunkan untuk meadamkan api.
Belum diketahui penyebab kebakaran kandang ayam tersebut. Polisi kini sedang melakukan olah TKP dengan memeriksa sejumlah saksi dan barang bukti di lapangan.
Baca juga:
Ruko di Pasar Ngraho Bojonegoro Terbakar, Kerugian Capai Rp370 Juta
"Dugaan sementara akibat korsleting arus pendek. Petugas masih melakukan penyelidikan lebih lanjut," tutup Burhan.
URL : https://jatimnow.com/baca-14048-kandang-peternakan-di-blitar-terbakar-800-ayam-terpanggang