Pixel Code jatimnow.com

Bupati Anas: Ayo Besok Bangun Pagi, Lalu Nyoblos di TPS

Editor : Narendra Bakrie   Reporter : Hafiluddin Ahmad
Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas
Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas

jatimnow.com - Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengajak warganya yang mempunyai hak pilih untuk datang ke tempat pemungutan suara (TPS) dan menyalurkan hak pilihnya dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 17 April 2019.

"Teman-teman jangan lupa besok adalah hari yang penting untuk kita dan rakyat Indonesia. Kita semua harus datang ke TPS untuk menentukan masa depan Indonesia," kata Bupati Anas, Selasa (16/4/2019).

Pemilu 2019 kali ini merupakan pemilu serentak pertama kali di Indonesia untuk Pemilihan Presiden (Pilpres), Pemilihan Legislatif (Pileg) mulai dari DPR RI, DPD, DPRD Provinsi serta DPRD Kabupaten.

"Ayo bangun pagi. Yang biasa bangun siang nanti malam ingatkan istrinya, ingatkan pacarnya agar memasang alarmnya untuk bisa hadir di TPS. Kalau perlu sekarang di set alarm-nya semua hp-nya, Ipad-nya," ajak Bupati Anas.

Baca juga:
Hasto Tegaskan PDI Perjuangan Bukan Partai Kemarin Sore, Sindir Demokrat?

"Jangan lupa besok datang ke TPS untuk coblos pilihan kalian," tegasnya.

Bupati Anas berharap agar proses pencoblosan dapat berjalan lancar dan proses selama penghitungan suara berlangsung aman.

Baca juga:
Video: Pesan Mahfud MD untuk Jokowi-Prabowo

"Semoga semua proses mulai pencoblosan hingga penghitungan suara berjalan dengan lancar dan aman. Apapun hasilnya, Indonesia mendapatkan pemimpin yang terbaik dan proses pembangunan khususnya di daerah-daerah tetap berjalan on the track," harap Bupati Anas.