Pixel Code jatimnow.com

Rumah dan Gudang di Probolinggo Terbakar, Kerugian Ratusan Juta Rupiah

Editor : Sandhi Nurhartanto   Reporter : Mahfud Hidayatullah
Kebakaran di rumah Tohir di Probolinggo
Kebakaran di rumah Tohir di Probolinggo

jatimnow.com - Sebuah rumah sekaligus gudang makanan ringan milik Tohir warga Jalan Sunan Muria, Kelurahan Kebonsari Wetan, Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo terbakar, Kamis (27/6/2019) sekitar pukul 02.30 Wib.

Abdul Rahmat, salah satu warga mengatakan kebakaran tersebut diketahui saat akan ke pasar untuk berbelanja.

"Setelah melintas rel, rumah korban terlihat api membubung tinggi dari gudang belakang," katanya.

Saksi kemudian berusaha membangunkan Tohir pemilik rumah yang sedang tertidur lelap. Warga yang mengetahui kebakaran bersama korban kemudian beramai-ramai memadamkan api dengan air seadanya. Warga juga membantu korban untuk menyelamatkan perabotan rumahnya.

"Gudang tersebut diduga sebagai tempat pengorengan makanan ringan atau snack. Kemungkinan api bersumber dari lokasi pengorengan," kata Sarimin, ketua RW wilayah tersebut.

Baca juga:
Rumah di Ponorogo Terbakar Gegara Anak Mainan Korek, 1 Orang Terluka

Kasatreskrim Polres Probolinggo Kota, AKP Nanang Fendi Dwi Susanto mengatakan api telah berhasil dipadamkan.

"Tidak ada korban jiwa hanya kerugian material yang diduga mencapai ratusan juta rupiah. Untuk motif penyebab kebakaran kami masih melakukan proses pendalaman dan penyidikan lebih lanjut," katanya.

Baca juga:
Ruko di Pasar Ngraho Bojonegoro Terbakar, Kerugian Capai Rp370 Juta