Pixel Code jatimnow.com

Peringati Hari Bumi, Taman Kota Ponorogo “Dihadiahi” 1000 Pohon

Editor : Arif Ardianto   Reporter : Mita Kusuma
Wakil Bupati didampingi Dandim saat memulai menanam pohon.
Wakil Bupati didampingi Dandim saat memulai menanam pohon.

jatimnow.com- Hari Bumi di Ponorogo diperingati dengan menanam 1000 pohon di Taman Kota Ponorogo, Minggu (22/4/2018).

Rangkaian kegiatan itu diawali dengan apel bersama dan penandatanganan banner peduli lingkungan serta dilanjutkan kegiatan penanaman pohon.

"Hadiah" 1000 pohon di Taman Kota itu diikuti oleh Dandim 0802 Ponorogo Letkol Inf Made Sandy Agusto, Wakil Bupati (Wabup) Ponorogo Sudjarno, dan pelajar SMA/SMK di Ponorogo.

Dandim dan Wabup tidak canggung memegang cangkul dan satu persatu mencangkul tanah yang sudah disediakan. Kemudian mereka menanam pohon seperti pohon mangga, pohon cemara dan beberapa pohon lain.

"Capek juga ya menanam sendiri. Apalagi bumi semakin panas," kata Dandim 0802 Ponorogo, Letkol Inf Made Sandy Agusto di sela-sela menanam pohon.

Ia juga mengaku sengaja turun langsung menanam pohon bersama Pemkab Ponorogo dan pelajar SMA dan SMK Ponorogo. Tujuannya, supaya semua sadar akan pentingnya menanam pohon dan manfaat pohon itu sendiri.

Baca juga:
ASN Pemprov Jatim Dilarang Pakai Mobil Dinas untuk Mudik Lebaran

"Biar tahu bagaimana pentingnya menanam pohon. Karena ada 1.000 manfaat dalam menanam pohon," tegasnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Ponorogo Sudjarno mengatakan menanam pohon merupakan wujud nyata kepedulian terhadap lingkungan, sehingga lingkungan bisa tetap terjaga dan akan lebih sehat.

“Ini sebagai salah satu upaya menanamkan kesadaran pentingnya menjaga, peduli dalam melestarikan lingkungan," kata Sudjarno.

Baca juga:
Diserahkan Mendagri, Banyuwangi Raih Peringkat Pertama Kinerja Pemkab Se-Indonesia

 

Reporter: Mita Kusuma

Editor: Arif Ardianto