jatimnow.com - Sebuah mobil menabrak ruas pembatas jalan di Jalan Raya Malang-Surabaya, tepat di depan Markas Yonarmed 1/Roket Malang, Minggu (15/12/2019) pagi.
Akibat kecelakaan itu, empat orang mengalami luka yaitu Haryanto (48), Tati (44), Ringga (18), dan Adrian (11). Keempatnya dengan cepat dievakuasi dari dalam mobil dan dilarikan ke rumah sakit oleh sejumlah anggota TNI yang berdinas di Yonarmed 1/Roket Malang.
"Sebelumnya kami menurunkan tim kesehatan untuk pertolongan pertama. Setelah mendapat intruksi Danyon, korban langsung kami larikan ke rumah sakit," ujar Serka Yudhi Silviana.
Baca juga:
Truk Fuso Seruduk Rumah Warga di Bangkalan, Sopir Diduga Mengantuk
Selain itu, mobil yang ditumpangi para korban mengalami kerusakan parah akibat kecelakaan tersebut. Kemudian, para Prajurit Yonarmed 1/Roket menepikan mobil, sehingga arus lalu lintas kembali lancari setelah sempat padat.
Danmenarmed 1/PY/2 Kostrad, Kolonel Arm Didik Harmono mengaku bangga dan mengapresiasi atas kesigapan para personel Armed 1/Roket yang menolong korban kecelakaan tersebut.
Baca juga:
Niat Dipindah ke Tempat Teduh, Mobil Xpander Malah Masuk Masjid di Jember
"Semoga aksi sigap itu menjadi pemicu bagi prajurit di jajaran Armed 1/PY lainnya. Sebab kita semua harus bisa bermanfaat dan membantu sesama," ungkap Kolonel Didik.
URL : https://jatimnow.com/baca-22109-ketika-para-prajurit-tni-menolong-korban-kecelakaan-di-malang