Pixel Code jatimnow.com

Sumur Pompa di Ngawi Keluarkan Hembusan Angin

Editor : Narendra Bakrie   Reporter : Mita Kusuma
Petugas mengecek sumur pompa yang mengeluarkan hembusan angin di Ngawi
Petugas mengecek sumur pompa yang mengeluarkan hembusan angin di Ngawi

jatimnow.com - Sebuah sumur pompa milik warga Desa/Kecamatan Pangkur, Kabupaten Ngawi mengeluarkan hembusan angin. Sumur itu sudah tidak dipakai dan dalam keadaan kering.

Fenomena itu membuat warga khawatir hingga perangkat desa setempat melapor ke kepolisian dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ngawi.

Kapolsek Pangkur AKP Samudji mengatakan, sumur pompa itu merupakan milik Suroso (48), warga setempat. Setelah mendapat laporan, ia bersama anggota BPBD melakukan pengecekan ke TKP.

Baca juga:
Fenomena Semburan Air Lumpur Kembali Gegerkan Warga Sidomulyo Bojonegoro, Tercium Bau Belerang

"Sumur itu sudah tidak mengeluarkan air. Kedalamannya sekitar 30 meter," terang Samudji.

Dari hasil pengecekan sementara, hembusan angin itu keluar dari dalam pipa sumur dan tidak berbau maupun mengeluarkan api.

Baca juga:
Fenomena Sayat Lengan Merebak di Ponorogo Dipicu Artis Korea Bunuh Diri, Miris!

"Meskipun tidak berpotensi membahayakan, kami tetap melakukan pemantauan. Kemungkinan ini kan habis kemarau trus hujan," ungkapnya.

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Olah Raga

Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya

Pelatih Persebaya Paul Munster mengakui, ini memang bukan pertandingan yang mudah. Tetapi ada kunci yang membuat Persebaya berhasil meraih kemenangan.