Pixel Codejatimnow.com

Lewat Pemilihan Online, Prof Nasih Kembali Terpilih Jadi Rektor Unair

Editor : Sandhi Nurhartanto  Reporter : Farizal Tito
Rapat Pleno pemilihan Rektor Unair secara online
Rapat Pleno pemilihan Rektor Unair secara online

jatimnow.com - Prof Dr Mohammad Nasih kembali terpilih menjadi Rektor Universitas Airlangga (Unair) periode Tahun 2020-2025.

Ia terpilih secara aklamasi berdasar Rapat Pleno MWA (Majelis Wali Amanat) Unair yang digelar secara daring atau online pada, Selasa (31/3/2020).

Rapat Pleno MWA pemilihan rektor periode 2020-2025 Unair kali pertama dilakukan secara online dan dipimpin langsung oleh Ketua MWA Unair, M Hatta Ali.

Perwakilan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) adalah Dyah Ismayanti, selaku Kepala Biro Sumber Daya Manusia. Selain itu, turut hadir dalam rapat pleno pemilihan tersebut adalah ketua dan anggota Senat Akademik Unair.

Ketua Senat Akademik (SA) Unair, Prof Djoko Santoso mengatakan rapat penentuan itu dilakukan secara online mengingat kondisi darurat Covid-19.

Prof Djoko berharap rektor terpilih mampu membawa Unair sebagai perguruan tinggi yang terkemuka dan berkontribusi pada level lokal, regional, nasional, dan global. Serta kesejahteraan semua stakeholder (internal dan eksternal) semakin meningkat.

"Alhamdulillah, kami menyampaikan selamat atas amanah yang diberikan oleh Majelis Wali Amanah (MWA) Unair secara aklamasi kepada Prof Dr M Nasih sebagai rektor periode 2020-2025," ujar Prof Djoko Santoso melalui rilis yang diterima jatimnow.com.

Baca juga:
12 Mahasiswa Unusa Boyong Medali Kejuaraan Pencak Silat Majapahit Heroes Fighting Competition 2023

"Semoga dalam menjalankan amanah pada periode kedua ini senantiasa diberikan kemudahan, kelancaran, dan keberkahan oleh Allah SWT dalam men-sinergi-kan semua stakeholder yang ada," tambahnya.

Anggota Senat Akademik (SA) Unair, Dr Ahmad Rizki Sridadi menyatakan terpilihnya Prof Nasih secara aklamasi mengindikasikan adanya nilai musyawarah yang mufakat ditunjukkan oleh para anggota MWA. Khususnya dalam penetapan rektor UNAIR untuk lima tahun mendatang.

"Alhamdulilah secara aklamasi berdasarkan pada forum yang telah dicapai rapat pleno pemilihan rektor 2020-2025 tadi yang kemudian menetapkan Prof Dr Mohammad Nasih sebagai rektor periode 2020-2025," ujar Dr Ahmad Rizki.

"Dan tentu, dengan ini maka pelaksanaan secara aklamasi ini mencerminkan adanya nilai musyawarah dan mufakat yang kemudian berhasil diwujudkan dalam rapat pleno pemilihan rektor oleh para anggota MWA Unair," imbuhnya.

Baca juga:
Rektor UIN Tulungagung yang Baru Sudah Dilantik, Inilah Sosoknya

Prof Dr Bambang Sektiari Lukiswanto menyebut hasil itu merupakan yang terbaik. Mengingat, penetapan hasil rapat pleno oleh para anggota MWA dilakukan secara demokrasi.

"Saya rasa ini adalah hasil yang terbaik. Mengingat melalui proses-proses demokrasi. Terdapat musyawarah dan mufakat di dalamnya," katanya.