Pixel Code jatimnow.com

Wabah Virus Corona

Partai NasDem Surabaya Semprotkan Disinfektan hingga Bagi Biskuit

Editor : Narendra Bakrie   Reporter : Farizal Tito
Tim Satgas Pencegahan Corona Partai NasDem Surabaya semprotkan disinfektan
Tim Satgas Pencegahan Corona Partai NasDem Surabaya semprotkan disinfektan

jatimnow.com - Partai NasDem terus melakukan penyemprotan disinfektan untuk membantu pemerintah mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19), termasuk penyemprotan di sejumlah tempat di Surabaya.

DPD Partai NasDem Kota Surabaya melakukan penyemprotan disinfektan di beberapa titik di Kelurahan Kertajaya, Ngagelrejo, Tenggilis Mejoyo, Ampel, Rungkut, Kejawen Putih, Benowo, Jagir Wonokromo, Tandes hinga Sambikerep.

Ketua Partai NasDem Surabaya Robert Simangunsong mengatakan, Tim Satgas Pencegahan Corona NasDem terus bergerak menjangkau lokasi-lokasi yang dinilai rentan penyebaran Virus Corona untuk disemprot disinfektan.

"Ada 250 orang bekerja secara bergantian mulai pukul 8 pagi sampai pukul 4 sore, bahkan ada yang sampai jam 6 sore," ungkap Robert Simangunsong, Rabu (1/4/2020).

Tim Satgas Pencegahan Corona Partai NasDem Surabaya semprotkan disinfektanTim Satgas Pencegahan Corona Partai NasDem Surabaya semprotkan disinfektan

Baca juga:
Muncul Lagi Subvarian Omicron Baru BA.2.75

Robert menambahkan, Tim Satgas Pencegahan Corona Partai NasDem juga sudah melakukan penyemprotan disenfektan di hampir seluruh kelurahan di Surabaya. Penyemprotan disinfektan itu sudah dimulai sejak 22 Maret 2020.

"Ini semua dilakukan murni untuk kemanusiaan. Karena bagaimanapun kami merasa ikut bertanggungjawab untuk menyelamatkan kita semua dari serangan Virus Corona," ujarnya.

Robert memastikan bahwa Partai NasDem Surabaya akan all out dan tidak mengenal lelah demi kesehatan seluruh warga Surabaya.

Baca juga:
Kasus Positif Covid-19 di Indonesia Naik Hingga 620 Persen

"Saya pastikan NasDem akan all out dalam pencegahan Virus Corona. Dan NasDem siap melayani disenfektan kepada warga yang membutuhkan," imbaunya.

Selain melakukan penyemprotan disinfektan, NasDem Surabaya juga membagikan biskuit untuk balita dan ibu hamil. Juga membuat westafel postable atau tempat mencuci tangan di seluruh kelurahan.