Pixel Code jatimnow.com

Jatim Memilih

'Kawal' Khofifah di Mataraman, SBY Mampir ke Sate Turki

 
SBY di Ponorogo
SBY di Ponorogo

PONOROGO:: jatimnow.com - Dalam rangka pemenangan pasangan calon Gubernur Khofifah Indar Parawansa di mataraman, Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mampir ke Ponorogo.

SBY beserta istri dan Ketua DPD PD Jawa Timur  Soekarwo (Pakde Karwo) mampir ke Ponorogo. Bukan ke Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni, melainkan  menikmati sate Tukri Ponorogo.

"Saya memang dari Surabaya lalu ke Kediri. Baru ke Tulungagung. Dan Alhamdulilah sebelum ke Madiun dan Magetan nemani Bu Khofifah, saya mampir Ponorogo untuk makan sate khas Ponorogo," kata SBY kepada wartawan, Senin (26/2/2018).

Dia menjelaskan, bahwa banyak memori di Gang Sate. Apalagi saat memimpin Indonesia selama dua periode, dia mengatakan sudah dua kali berkunjung.

"Saya Klangenan di sini. Walaupun belum ada jadwal kampanye atau agenda politik. Saya ingin makan sate Ponorogo lagi. Dan rasanya tetap sama," ungkapnya.

Selain itu, SBY yang  menjadi sasaran warga yang berebut salaman dan selfie. Ia pesan agar warga Ponorogo lebih berhati-hati memasuki tahun politik.

"Tahun ini ada pemilihan gubernur di Jatim dan tahun depan ada pemilihan presiden. Saya harap Ponorogo yang adem ayem tetep adem ayem," pintanya.

Dia menjelaskan, pilihan satu orang dengan orang lain boleh berbeda. Dan pasti berbeda. Namun, untuk kerukunan tetap harus dijaga. Jangan sampai terpecah belah karena pilihan pemimpin yang beda.

Seperti diketahui, calon gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa ada agenda sosialisasi di tiga kota/kabupaten di kawasan Madiun Raya.

[redaksi]

Baca juga:
Absen di Hari Jadi Provinsi Jatim, Gus Ipul: Persiapan Lengser